Presiden Volodymyr Zelenskiy Tetap Bertahan di Ukraina, Sebut Rusia Menargetkan Dirinya

- 25 Februari 2022, 14:21 WIB
Presiden Ukraina, Volodymyr Zelenskiy mengatakan akan tetap bertahan di negara itu di tengah agresi Rusia.
Presiden Ukraina, Volodymyr Zelenskiy mengatakan akan tetap bertahan di negara itu di tengah agresi Rusia. /Ukrainian Presidential Press Service/Handout via REUTERS

Baca Juga: Drakor Thirty Nine Tuai Kritik, Pemirsa Sorot Alur Cerita dan Glorifikasi Pelakor

"Saya akan tinggal di ibu kota. Keluarga saya juga di Ukraina," tegas Zelenskiy.

Sebelumnya, Presiden Rusia Vladimir Putin mengatakan bahwa pihaknya tengah melakukan 'operasi militer khusus'.

Rusia telah menginvasi Ukraina dari darat, laut, maupun udara.

Diperkirakan 100.000 orang melarikan diri guna menghindari ledakan dan tembakan.

Baca Juga: Prediksi Skor Spezia vs Roma di Serie A Italia Senin, 28 Februari 2022: H2H dan Line Up

Sudah dilaporkan puluhan orang tewas dalam operasi militer Rusia ke Ukraina itu.

Menurut Rusia, operasi militer itu guna menghentikan pemerintah Ukraina melakukan genosida terhadap rakyatnya sendiri.

Tudingan Rusia tersebut menurut pihak Barat tidak berdasar.

Putin juga mengatakan bahwa Ukraina adalah negara yang tidak sah tanahnya yang secara historis milik Rusia.

Halaman:

Editor: Amila Yosalfa Fauziah

Sumber: Reuters


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah