Sebut Puncak Wabah Virus Corona Telah Berlalu, Sekolah di Tiongkok Mulai Dibuka Kembali

- 14 Maret 2020, 14:25 WIB
Presiden Tiongkok, Xi Jinping.
Presiden Tiongkok, Xi Jinping. //Aljazeera

PIKIRAN RAKYAT - Virus corona yang mulai mewabah sejak Desember tahun lalu menyita semua lembaga pemerintahan dan organisasi dunia. Berbagai antisipasi dilakukan demi menurunkan tingkat penyebaran yang semakin meluas.

Disebut sebagai negara asal mula virus berasal, Tiongkok mengklaim bahwa puncak wabah penyakit yang disebabkan oleh Covid-19 telah berlalu.

Hal ini beriringan dengan semakin menurunnya jumlah kasus baru di negara tersebut dalam beberapa hari terakhir.

Baca Juga: Gelar Rakor Penanganan Covid-19, Ridwan Kamil: Pemprov Jabar akan Berprinsip Proaktif

Juru bicara Komisi Nasional Kesehatan Tiongkok (NHC) Mi Feng mengatakan hal tersebut dalam keterangan persnya di Wuhan, pada Kamis 12 Maret 2020.

"Rabu 11 Maret 2020 Provinsi Hubei sebagai episentrum epidemi hanya mendapatkan delapan kasus baru yang semuanya ada di Wuhan.

"Di luar Wuhan dalam sepekan terakhir tidak ada kasus baru. Di luar Hubei ada tujuh kasus baru, termasuk enam kasus kiriman dari luar negeri," paparnya.

Baca Juga: Cek Fakta: Beredar Kabar Pemerintah Indonesia Incar Dana IMF usai Terbuka Informasi Terkait Pasien Terinfeksi Virus Corona

Walau begitu, ia menegaskan bahwa perawatan medis pada pasien tetap menjadi prioritas utama dan tidak mengurangi upaya pencegahan dan pengendalian Covid-19.

Diketahui PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Reuters, dengan berlalunya puncak wabah pandemi virus corona, beberapa sekolah di Tiongkok sudah mulai mengadakan kegiatan belajar dan mengajar lagi sejak Senin kemarin, termasuk sekolah Provinsi Qinghai dan Daerah Otonomi Tibet.

Halaman:

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: REUTERS World Meter Coronavirus


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x