Quaden Bayles Bocah Australia Korban Bullying, Dapatkan Banyak Galangan Dana Setelah Videonya Viral

- 22 Februari 2020, 13:51 WIB
QUADEN Bayles Bocah Australia Korban Bullying.*
QUADEN Bayles Bocah Australia Korban Bullying.* /

PIKIRAN RAKYAT – Merasa putus asa karena di-bully, seorang bocah asal Australia, Quaden Bayles berulang kali mengatakan kepada ibunya bahwa ia ingin mati.

Keputusasaan yang dialami bocah 9 tahun ini tersebar melalui sebuah video berdurasi 6 menit yang diunggah oleh sang ibu, Yarraka Bayles di media sosial Facebook .

"Inilah yang dilakukan pelaku intimidasi dan saya ingin orang-orang tahu betapa ini menyakiti kita sebagai keluarga," ujar Yarraka dalam video itu seperti dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari abc7ny pada Sabtu, 22 Februari 2020.

Baca Juga: Viral Video Bocah Minta Diakhiri Hidupnya Karena Di-bully, Putra Donald Trump Ikut Angkat Bicara

Video itu hingga kini telah ditonton lebih dari 19 juta kali.

"Ini adalah dampak yang ditimbulkan bullying pada seorang anak berusia 9 tahun yang hanya ingin pergi ke sekolah, mendapatkan pendidikan dan bersenang-senang," lanjut Yarraka.

Kasus yang menimpa Quaden menarik selebriti hingga atlet di dunia yang ikut prihatin. Aktor Australia Hugh Jackman dan Putra Presiden Amerika Serikat Eric Trump ikut berkomentar.

Tak hanya itu, seorang stand up comedian Brad Williams hingga Sabtu 22 Februari 2020 siang pukul 13.00, telah mengumpulkan sejumlah 436.723 dolar untuk mengirim Quaden jalan-jalan ke Disneyland di California.

Baca Juga: Biaya Sewa dan Penginapan Seikhlasnya, Rumah Singgah Bantu Kembangkan Wisata Religi Ponpes Suryalaya Tasikmalaya

Brad membuat halaman penggalangan dana, GoFundMe pada Kamis lalu, setelah videonya viral di media sosial.

"Saya ingin menerbangkan Quaden dan ibunya ke Amerika, memberikan mereka hotel yang bagus, dan membawanya ke Disneyland," kata Brad WIlliams yang juga dilahirkan dengan achondroplasia, jenis kerdil yang paling umum.

Brad menyebutkan, hal ini ia lakukan bukan hanya untuk Quaden, tapi untuk siapa saja yang mengalami hal yang sama dengan bocah malang tersebut.

Baca Juga: Siapkan 'Hijrahnya' Anak Punk Menjadi Santri, Uu: Ngamen dan Main Boleh Asal Pulang Lagi ke Asrama

"Mari kita tunjukkan pada Quaden dan yang lainnya bahwa ada hal baik di dunia dan mereka layak mendapatkannya," ujarnya.  

Komedian ini juga mengatakan jika total sumbangannya terlalu banyak, sisanya akan ia berikan ke badan amal/gerakan anti-intimidasi.

Sabtu siang, terpantau sudah ada 19.100 penyumbang dan 239.800 kali halaman itu dibagikan.***

Editor: Rahmi Nurlatifah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x