Coba Vaksinasi Gaya Baru, Thailand Kurangi Dosis Vaksin dengan Harapan Imunitas Meningkat

- 21 September 2021, 11:04 WIB
Ilustrasi. Langka suplai vaksin Covid-19, Thailand coba vaksinasi gaya baru dengan dosis lebih sedikit untuk incar pencapaian imunitas yang tinggi.
Ilustrasi. Langka suplai vaksin Covid-19, Thailand coba vaksinasi gaya baru dengan dosis lebih sedikit untuk incar pencapaian imunitas yang tinggi. /Pixabay/KitzD66

PR TASIKMALAYA – Sejumlah dokter di Thailand telah sepakat untuk melakukan uji coba terhadap pemberian vaksin Covid-19 booster gaya baru.

Sebagaimana diketahui, biasanya vaksin Covid-19 langsung disuntikkan ke otot.

Dilansir PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari laman Reuters, akan tetapi lewat gaya baru sebagaimana dijelaskan para dokter di Thailand pada Senin, 20 September 2021, vaksin Covid-19 booster diberikan dengan menyuntikkannya ke bawah kulit.

Baca Juga: Ramalan Zodiak 21 September 2021 Gemini, Cancer, Leo, dan Virgo: Fokus Menjaga Hati Untuknya

Otoritas kesehatan Thailand memiliki harapan bahwa dengan pemberian vaksin booster gaya baru, maka imunitas tubuh penerimanya pun bisa makin meningkat hingga ke taraf maksimal dalam menetralisir virus corona.

Selain itu, pemberian vaksin booster lewat bawah kulit juga bisa menghemat dosis yang dikeluarkan.

Menteri Kesehatan Thailand Anutin Charnvirakul mengatakan bahwa metode terbaru dari vaksinasi ini sudah dikembangkan para dokter sejak bulan lalu.

Baca Juga: Jadwal Acara Trans 7, ANTV, dan GTV 21 September 2021: Jangan Lewatkan ‘Jodoh Wasiat Bapak’

Selain itu, temuan para dokter Thailand ini nantinya akan menjadi terobosan baru dalam dunia medis lantaran didukung oleh sejumlah bukti.

Halaman:

Editor: Arman Muharam

Sumber: Reuters


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x