Tumpangi Pesawat Buatan Sendiri, Jeff Bezos Siap Terbang ke Luar Angkasa Bulan Depan!

- 8 Juni 2021, 20:20 WIB
Jeff Bezos siap terbang ke luar angkasa bulan depan.
Jeff Bezos siap terbang ke luar angkasa bulan depan. /Reuters/ Lindsey Wasson

PR TASIKMALAYA – Pendiri Amazon yaitu Jeff Bezos dikabarkan akan pergi ke luar angkasa bulan depan menumpangi pesawat buatannya sendiri lho!

Tidak pergi sendirian, Jeff Bezos akan ditemani saudara laki-lakinya untuk mengarungi luar angkasa.

Perjalanan ke luar angkasa bulan depan akan menjadi misi pertama perusahaan Blue Origin yang juga merupakan milik Jeff Bezos.

Baca Juga: Terus Diserang Buzzer hingga ‘Bye Bye Ikatan Cinta’ Viral di Medsos, Arya Saloka: Saya akan Turun Tangan!

Dilansir PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Today Online, Jeff Bezos (57) dan saudara laki-lakinya yaitu Mark, akan berangkat untuk mengarungi luar angkasa tepat di tanggal 20 Juli 2021.

Selain untuk uji coba pesawat antariksa buatan Blue Origin, kemungkinan Jeff Bezos juga melakukan perjalanan ke luar angkasa untuk menghibur dirinya sendiri.

Sebab tanggal keberangkatannya ke luar angkasa bertepatan dengan dua minggu setelah Jeff Bezos resmi mengundurkan diri sebagai CEO Amazon.

Baca Juga: Firli Bahuri Mangkir dari Panggilan Komnas HAM, Choirul Anam: Kami Tetap Beri Kesempatan Klarifikasi

Di awal tahun ini, Jeff Bezos mengumumkan alasan dirinya mengundurkan diri dari Amazon yaitu karena ingin fokus ke bidang lain.

Halaman:

Editor: Al Makruf Yoga Pratama

Sumber: Today Online


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x