Tengah Hadapi Gelombang Ketiga Covid-19, Korea Selatan Laporkan Kasus Harian Tertinggi Sejak Maret

- 26 November 2020, 17:15 WIB
Ilustrasi Corona Virus Covid-19.
Ilustrasi Corona Virus Covid-19. /pixabay.com/geralt

PR TASIKMALAYA - Korea Selatan diketahui tengah memasuki gelombak ketiga Covid-19, sekalipun protokol kesehatan selama ini sudah digaungkan oleh negara Gingseng tersebut.

Negara itu melaporkan 583 kasus virus korona baru pada Kamis, tertinggi sejak Maret. 

Pemerintah memberlakukan kembali aturan jarak ketat di Seoul dan wilayah sekitarnya minggu ini, sebulan setelah aturan itu dilonggarkan menyusul gelombang kedua Covid-19.

Baca Juga: Sudah Beroperasi Selama 2 Tahun, Pria Asal Tasikmalaya Penjual Senjata Api Ilegal Diringkus Polisi

Beberapa ahli mengatakan pemerintah bergerak terlalu dini untuk melonggarkan aturan tersebut, karena penghitungan harian melebihi 500 untuk pertama kalinya sejak 6 Maret lalu.

"Pelonggaran itu dilakukan karena masalah ekonomi dan kelelahan yang semakin meningkat, tetapi itu terlalu dini dan memberikan rasa puas diri pada orang-orang," kata Kim Woo-joo, seorang profesor penyakit menular di Rumah Sakit Guro Universitas Korea di Seoul.

Gelombang pertama Covid-19 di negara ini dimulai pada akhir Februari, yan berasal dari pertemuan sekte agama. Kasus terbaru lebih tersebar di sekitar ibu kota, Seoul, dan membuat mereka lebih sulit untuk dilacak dan ditahan.

Menurut Badan Pengendalian dan Pencegahan Penyakit Korea (KDCA), dalam kasus terbaru 553 ditularkan secara lokal dan hampir 73% di antaranya berasal dari wilayah Seoul.

Baca Juga: 5 Binis ini Miliki Prospektif di Masa Depan, Ignasius Jonan: They Are Coming Bukan They Will Come

Halaman:

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: Reuters


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x