Pangeran Charles ‘Membodohi’ Dirinya Sendiri dengan Menganggap Putri Diana Menikahinya Karena Cinta

6 November 2021, 06:15 WIB
Ahli bahasa tubuh berhasil membeberkan fakta soal Pangeran Charles yang ‘membodohi’ diri sendiri dengan menganggap Putri Diana mencintainya. /Instagram.com/@charles_diana81

PR TASIKMALAYA – Hingga saat ini, masih banyak orang yang mempercayai bahwa Putri Diana menikahi Pangeran Charles pada tahun 1981 silam lantaran dilandasi rasa kagum dan cinta yang sangat besar.

Dan bahkan menurut para pengamat Kerajaan Inggris, Pangeran Charles juga sempat merasa berada di atas angin karena yakin bahwa Putri Diana sangat mencintainya.

Akan tetapi baru-baru ini salah seorang ahli bahasa tubuh berhasil membuktikan bahwa Pangeran Charles telah ‘membodohi’ dirinya sendiri dengan menganggap bahwa Putri Diana memang betul-betul ingin menikahinya karena cinta.

Baca Juga: Lesti Kejora Diam-diam Lakukan Ini di Belakang Rizky Billar: Dede Sebenarnya..

Dilansir PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari laman Express, ahli bahasa tubuh bernama Darren Stanton yang berhasil menemukan fakta mencengangkan yang mengawali pernikahan Putri Diana dengan Pangeran Charles tersebut.

Baru genap berusia 19 tahun, nama Lady Diana Spencer diumumkan pihak Istana Buckingham sebagai tunangan dari Pangeran Charles yang kala itu sudah genap berusia 32 tahun.

Setelah pertunangan keduanya diumumkan pihak istana, Lady Diana Spencer kemudian duduk bersebelahan dengan Pangeran Charles untuk menjalani wawancara pertamanya sebagai tunangan dari sang Pangeran Wales.

Baca Juga: Prediksi Real Madrid vs Rayo Vallecano di La Liga, 7 November 2021, Tren Positif Los Blancos Terus Berlanjut?

Menurut Darren Stanton, wawancara pertama Lady Diana Spencer kala itu menunjukkan ada rasa ragu dalam dirinya.

Terutama keraguan soal hal apakah yang menantinya jika sudah masuk sebagai anggota keluarga Kerajaan Inggris nanti.

“Jelas terlihat dari cara Putri Diana bertingkah dalam wawancara itu serta bagaimana ia berbicara. Gadis berusia 19 tahun itu masih terlalu naif,” ucap Darren Stanton.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Pilih Matahari Terbenam Favoritmu untuk Mengetahui Tantangan Hidup Apa yang Kamu Miliki

Apa yang diharapkan Putri Diana adalah pernikahan bak negeri dongeng.

Berharap bisa dicintai oleh seorang suami berstatus Pangeran dan hidup bahagia selamanya.

Sayangnya, khayalan ini justru malah membuat Putri Diana jadi tidak yakin soal kehidupan pernikahannya dengan Pangeran Charles.

Baca Juga: Member ASTRO Bongkar Bagaimana Cha Eun Woo Marah, Netizen Terkejut dan Minta Sang Idol untuk Sering Marah

Ketidakyakinan ini makin bertambah saat sang Putri Wales masih menerka-nerka soal tugas apakah yang akan diembannya nanti setelah menjadi anggota keluarga Kerajaan Inggris.

Dalam wawancara pertama setelah mengumumkan pertunangan, Pangeran Charles dan Putri Diana sempat ditanyai soal apakah mereka silih jatuh cinta.

Jawaban Pangeran Charles akan pertanyaan ini menjadi sangat terkenal lantaran dinilai kelewat angkuh dan sangat mengecewakan sang calon istri.

Baca Juga: Klik Segera Link Berikut Agar Para Siswa Mendapat BLT Khusus Anak Sekolah di Bulan November

"Apapun arti cinta itu,” jawab Pangeran Charles.

Jawaban ini sangat tidak diharapkan oleh Putri Diana yang begitu mendengarnya langsung tertangkap kamera sedang memutar bola matanya lantaran kelewat kecewa.

Wawancara kemudian dilanjutkan dengan Putri Diana yang memasang ekspresi wajah canggung.

Baca Juga: Intip Prediksi Ramalan Zodiak Leo, Virgo, Libra, dan Scorpio Besok, 6 November 2021

“Reaksi itu jelas menunjukkan kekhawatiran Putri Diana seputar kehidupan pernikahannya kelak,” jelas Darren Stanton.

Meski diawali dengan keraguan, Putri Diana pada akhirnya tetap menikahi Pangeran Charles.

Sang ahli bahasa tubuh menduga bahwa alasan sebenarnya kenapa Putri Diana yang awalnya ragu akhirnya tetap memutuskan untuk menikahi Pangeran Charles bukan karena terlanjur cinta melainkan karena ingin menghidupkan fantasinya.***

Editor: Aghnia Nurfitriani

Sumber: Express

Tags

Terkini

Terpopuler