4 Macam Jus Kombinasi Sayur dan Buah ini Dapat Mengobati Berbagai Gangguan Pencernaan!

- 7 Januari 2021, 14:24 WIB
Ilustrasi jus sayuran.*
Ilustrasi jus sayuran.* /PIXABAY/

PR TASIKMALAYA – Sistem pencernaan manusia adalah serangkaian organ dan kelenjar kompleks yang berfungsi untuk memproses makanan.

Masalah pencernaan cukup umum terjadi, terutama untuk  mereka yang mengonsumsi makanan gorengan atau makanan berat dalam jumlah yang berlebihan.

Gangguan pencernaan seperti sakit perut terjadi ketika makanan tidak dicerna dengan baik atau karena masalah mendasar seperti penyakit gastroesophageal reflux, tukak, atau penyakit kandung empedu.

 Baca Juga: Jadi Trendig Topik di Twitter, Israel Lakukan Kembali Serangan Udara ke Suriah

Masalah saluran empedu pada gilirannya dapat menyebabkan gejala seperti kembung, mual, muntah, timbulnya rasa nyeri dan panas di bagian dada serta perut mulas.

Sakit perut dan gangguan pencernaan dapat diakibatkan oleh banyak, seperti pola makan yang tidak sehat, kurangnya aktivitas fisik, kurangnya konsumsi buah dan sayur, kurang tidur, makan berlebihan, dan asupan air yang tidak mencukupi.

Studi menunjukkan bahwa kesehatan perut dapat ditingkatkan dengan mengonsumsi jus sayur dan buah yang membersihkan, mendetoksifikasi, dan menenangkan lapisan dalam perut.

Karenanya, berikut ini adalah beberapa pengobatan rumahan yang dapat membantu meredakan gangguan pencernaan dan masalah perut ringan lainnya, dilansir dari Boldsky oleh PikiranRakyat-Tasikmalaya.com.

Baca Juga: Akui Tak Pernah 'Like' Konten Pornografi, Fadli Zon: Mungkin Saja Ada Kelalaian Staf ketika Blokir 

Halaman:

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: Boldsky


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x