Hari ini, Kimetsu no Yaiba: Mugen Train Resmi Tayang di Jepang

- 16 Oktober 2020, 13:18 WIB
Kimetsu No Yaiba.
Kimetsu No Yaiba. /

PR TASIKMALAYA – Kimetsu no Yaiba Movie merupakan film sekuel yang diangkat dari serial anime Jepang tahun 2019. Film tersebut disutradarai oleh Haruo Sutozaki, dan diproduksi Ufotable.

Film tersebut diangkat dari manga Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba yang ditulis Koyoharu Gotoe. Jumat, 16 Oktober 2020 film tersebut secara resmi dirilis secara teaterikal di Jepang.

Film ini mengisahkan Tanjiro Komado dan teman-temannya dari korps Pembunuh Iblis. Serangkaian penyelidikan dilakukan untuk mengungkap serangkaian kejadian misterius yang terjadi di dalam kereta.

Baca Juga: Segera Dapatkan Bantuan UMKM Rp 31 Juta dari Facebook! Cek Cara Daftar dan Syaratnya di Sini

Selain dirilis di Jepang, film Kimetsu no yaiba: Mugen Train rencananya akan ditayangkan di berbagai bioskop di Asia Tenggara seperti: Indonesia, Singapura, Filipina, Malaysia, Vietnam, dan Brunei Darussalam.

Rencananya, film ini akan dirilis di Asia Tenggara sekitar Januari atau Februari 2021.

“Ini adalah waktu yang ditunggu-tunggu untuk membawa film ini kepada penggemar anime di kawasan Asia Tenggara. Kami berencana membawa film Kimetsu no Yaiba: Mugen Train pada januari atau 2021, atau sekitar tiga bulan setelah rilis di Jepang,” ujar Peter Go selaku Managing Director ODEX.

Go menambahkan, penayangan akan dibuat menjadi dua penayangan yaitu premier dan di tahun 2021.

Baca Juga: Rakyat Masih Gigih Tolak UU Cipta Kerja, Puan Maharani Maju untuk Menggandeng Kaum Buruh

Halaman:

Editor: Rahmi Nurlatifah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x