Debut BABYMONSTER Buat BLACKPINK Viral, YG Jadi Penyebabnya

- 28 November 2023, 22:00 WIB
BABYMONSTER
BABYMONSTER /YG/

Baca Juga: Lagu 'Batter Up' BABYMONSTER Dikritik Netizen, Dinilai Jiplak BLACKPINK

Publik juga menyoroti perbedaan perencanaan dan persiapan yang terlihat tergesa-gesa, dari YG Entertainment terhadap debut BABYMONSTER. Rumor bahkan menyebutkan bahwa tidak ada pengarah visual yang matang untuk proyek girl group baru ini.

BABYMONSTER, dengan formasi enam anggota, dianggap oleh beberapa netizen sebagai kelompok yang mewarisi terlalu banyak elemen dari senior-senior mereka tanpa mampu mewujudkannya.

Dimana debut BLACKPINK pada tahun 2016 telah menjadi pengubah permainan dalam industri K-pop. Mereka menciptakan citra keren dan cantik yang sejak itu menjadi standar konsep girl crush.

Momen ini kembali diperbincangkan melalui teaser pra-debut BLACKPINK dan dua video klip pertama, "Boombayah" dan "Whistle". Bahkan selama masa hiatus, BLACKPINK tetap menjadi sorotan dan menguasai media sosial.

Semua ini terjadi disaat BABYMONSTER membutuhkan lebih banyak promosi dan perhatian dari YG Entertainment daripada sebelumnya, sehingga publik terus mencari jejak BLACKPINK di tengah promosi debut BABYMONSTER.***

Halaman:

Editor: Al Makruf Yoga Pratama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah