Berhasil Dapat Peran di Film The Marvels, Ternyata Ini yang Buat Sutradara Mantap Pilih Park Seo Joon

- 8 November 2023, 08:07 WIB
Park Seo Joon berhasil mendapat peran di The Marvels karena hal ini.
Park Seo Joon berhasil mendapat peran di The Marvels karena hal ini. /Instagram.com/@bn_sj2013



PR TASIKMALAYA - Sutradara Nia DaCosta, yang memegang kendali dalam film The Marvels dari Marvel Studio berbagi pandangannya tentang kolaborasi dengan aktor Park Seo Joon.

Di mana Nia DaCosta mengungkapkan pengalamannya bekerjasama dengan Park Seo Joon dalam sebuah konferensi pers virtual pada tanggal 7 November 2023.

Film The Marvels ini merupakan karya yang sangat dinantikan oleh para penggemar karena menggabungkan sutradara dan aktor yang memiliki prestise dalam dunia hiburan, termasuk dengan keterlibatan dari Park Seo Joon.

Dalam film The Marvels, kita akan melihat kisah tiga pahlawan super wanita yakni Carol Danvers, Monica Rambeau, dan Kamala Khan, yang bersatu untuk melawan penjahat.

Baca Juga: Bentuk Aksi Pemogokan Hollywood, Park Seo Joon Dikabarkan Tidak Akan Promosi Film The Marvels di Korea

Film ini adalah bagian dari Marvel Cinematic Universe (MCU) dan menjadi entri pertama bagi sutradara Nia DaCosta dan aktor Park Seo Joon ke dalam dunia MCU, sehingga menerima banyak perhatian.

Diketahui bahwa sutradara film The Marvels ini memiliki ketertarikan jangka panjang dalam budaya Korea sejak usia muda.

"Saya terobsesi dengan drama Korea dan K-POP saat masih kecil. Beberapa karya Korea yang saya nikmati," ungkap Nia DaCosta.

"Seperti 'My Lovely Sam Soon', 'On Air' dan 'Coffee Prince,' serta mengenal para aktor yang membintangi produksi-produksi tersebut," lanjutnya.

Baca Juga: Berperan sebagai Pangeran Yan, Netizen Tak Terkesan dengan Tampilan Park Seo Joon di 'The Marvels'

Ketertarikan pribadi Nia DaCosta terhadap budaya Korea memainkan peran penting dalam pemilihan Park Seo Joon untuk peran Pangeran Yan dalam film The Marvels.

Dia menjelaskan bahwa drama Itaewon Class yang meyakinkannya, untuk bekerja sama dengan Park Seo Joon.

"Selama masa puncak pandemi COVID-19, seorang teman merekomendasikan saya untuk menonton 'Itaewon Class'. Itulah saat Park Seo Joon menarik perhatian saya," ungkapnya.

"Saya yakin bahwa Park Seo Joon adalah pilihan yang tepat untuk memerankan karakter Pangeran Yan. Saya menghubunginya terlebih dahulu, dan kami dapat dengan mudah bekerja sama," lanjutnya.

Baca Juga: Karakter Park Seo Joon di The Marvels: Jadi Suami Brie Larson!

Nia DaCosta menceritakan pengalamannya bekerja dengan Park Seo Joon sebagai aktor dalam film tersebut.

"Dia adalah aktor berbakat yang membawa energi positif ke lokasi syuting. Kami merasa senang dan bahagia selama proses kerja sama, dan semuanya diperkaya oleh kasih sayang banyak orang," katanya.

Sementara itu, diketahui bahwa film The Marvels akan dirilis pada tanggal 8 November 2023, dan para penggemar sangat menantikan kemunculan film ini.

Terutama yang melibatkan sutradara dan aktor berbakat dalam industri hiburan, salah satunya seperti Park Seo Joon.***

Editor: Wulandari Noor

Sumber: KBIZoom


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x