Gojo Satoru Mati, Siapa yang Kini Bergelar Penyihir Terkuat di Jujutsu Kaisen?

- 26 September 2023, 17:19 WIB
Gojo Satoru dalam anime Jujutsu Kaisen season 2.
Gojo Satoru dalam anime Jujutsu Kaisen season 2. /Gege Akutami/MAPPA/

PR TASIKMALAYA – Jujutsu Kaisen chapter 236 mengungkap kekalahan Gojo Satoru dari Raja Kutukan Ryomen Sukuna.

Gojo Satoru tampak tidak berdaya dengan kondisi yang sangat memprihatinkan. Tubuhnya tertebas hingga terbagi menjadi dua.

Pemilik Six Eyes yang digadang-gadang bisa mengalahkan Sukuna justru terkapar dan kemungkinan akan benar-benar mati.

Gojo Satoru tertebas oleh Sukuna yang menggunakan serangan ala Mahoraga di manga Jujutsu Kaisen chapter 236.

Baca Juga: Anda Mie Lovers? Jangan Sampai Ketinggalan Ini 5 Kedai Bakmi Enak yang Lagi Viral di Tasikmalaya

Tebasan itu tentu sangat fatal bagi Gojo Satoru karena efeknya bukan hanya membelah fisik tetapi juga ruang dan waktu sehingga penyihir yang punya tubuh abadi pun pasti bisa tewas.

Gojo Satoru faktanya merupakan penyihir terkuat dan terpilih di Jujutsu Kaisen. Dia mempunyai Six Eyes, kekuatan mata yang hanya muncul 100 tahun sekali.

Jika Gojo Satoru memang sudah ditakdirkan mati oleh Gege Akutami dalam chapter terbaru, lantas siapa yang kini bergelar sebagai penyihir terkuat?

Ada beberapa penyihir yang punya potensi untuk menggantikan posisinya sebagai penyihir terkuat di Jujutsu Kaisen.

Halaman:

Editor: Al Makruf Yoga Pratama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah