BIGHIT MUSIC Rilis Pernyataan Resmi Wajib Militer Suga BTS, Benarkah sang Idol Berangkat di Bulan September?

- 17 September 2023, 12:44 WIB
Simak berikut pernyataan resmi dari BIGHIT MUSIC mengenai pengumuman wajib militer Suga BTS.
Simak berikut pernyataan resmi dari BIGHIT MUSIC mengenai pengumuman wajib militer Suga BTS. /Instagram @agustd

PR TASIKMALAYA - Suga BTS mengonfirmasi tanggal pendaftaran militer dan akan memulai wajib militer setelah Jin dan J-Hope. 

Anggota BTS, Suga dikabarkan akan menjadi anggota ketiga dari grup yang mengikuti wajib militer. Sesuai dengan pemberitahuan pada tanggal 17 September 2023, sang idol akan masuk wajib militer pada tanggal 22 September mendatang.

Pada 17 September, tanggal pendaftaran militer Suga BTS telah dikonfirmasi dalam pemberitahuan baru yang dibagikan oleh BIGHIT MUSIC.

Penyanyi Haegum ini akan menjalani wajib militer pada 22 September dan akan menjadi anggota ketiga dari BTS, setelah Jin dan J-Hope yang mengikuti wajib militer Korea Selatan, sebagaimana dilansir PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Weverse. 

Baca Juga: Poster Brave Citizen: Tampilkan Shin Hye Sun Sebagai Guru yang Mengungkap Kejahatan Murid

Berikut pernyataan resmi yang dirilis BIGHIT MUSIC mengenai pengumuman wajib militer Suga BTS.

"Halo. Ini adalah BIGHIT MUSIC. Terima kasih atas dukungan kalian untuk BTS. Kami memiliki informasi lebih lanjut mengenai wajib militer Suga. Suga akan memulai wajib militer pada 22 September.

Tidak akan ada acara resmi pada hari ia memulai wajib militer atau pada hari ia memasuki kamp pelatihan. Kami mohon kepada para penggemar untuk tidak mengunjungi Suga di tempat kerjanya selama masa wajib militer. Tolong sampaikan salam hangat dan semangat dari dalam hati kalian.

Selain itu, harap berhati-hati untuk menghindari dampak negatif dari tur yang tidak sah atau produk paket yang secara ilegal menggunakan kekayaan intelektual artis.

Halaman:

Editor: Aghnia Nurfitriani

Sumber: Weverse


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x