Terkait Guardians of the Galaxy Vol 3, Inilah Perbandingan Adam Warlock di Komik dan MCU

- 6 Mei 2023, 17:51 WIB
Berikut informasi terkait perbandingan Adam Warlock di komik dan MCU.
Berikut informasi terkait perbandingan Adam Warlock di komik dan MCU. /Instagram/@guardiansofthegalaxy

PR TASIKMALAYA – Artikel ini akan memaparkan perbandingan Adam Warlock versi komik dan versi Marvel Cinematic Universe (MCU) melalui Guardians of the Galaxy Vol 3. Apa yang tertulis di sini bisa menjadi benar namun bisa juga menjadi salah, dan ada sedikit spoiler pada artikel ini.

Kehadiran Adam Warlock secara penuh melalui Guardians of the Galaxy Vol 3 cukup membuat fans dan kritikus senang, ditambah kejelian James Gunn dalam memilih pemeran tiap karakter.

Meski demikian, fans melihat ada perbedaan kekuatan di antara Adam Warlock versi komik dan versi MCU melalui Guardians of the Galaxy Vol 3. Dikarenakan hal itu menyesuaikan cerita untuk ranah MCU.

Inilah perbandingan Adam Warlock versi MCU melalui Guardians of the Galaxy Vol 3 dan komik, sebagaimana dirangkum PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Screen Rant.

Baca Juga: Hore! Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) Resmi Akhiri Darurat Kesehatan Global Pandemi Covid-19

Adam Warlock di komik dan MCU

Sebagai informasi, Adam Warlock pertama kali diperkenalkan melalui komik Fantastic Four issue 66 sampai 67 dengan nama awal ‘Him’ pada September sampai Oktober 1967.

Namun saat memasuki tahun 1972 melalui komik berjudul Marvel Premier issue 1, nama Adam Warlock mulai diperkenalkan.  

Melalui MCU, Adam Warlock pertama kali diperlihatkan melalui post credits Guardians of the Galaxy Vol 2. Setelah itu baru mulai beraksi pada Guardians of the Galaxy Vol 3.

Halaman:

Editor: Wulandari Noor

Sumber: Screen Rant


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x