Daebak! Lim Young Woong Berhasil Geser Posisi Puncak BTS dalam Daftar Reputasi Bintang KPop

- 1 Mei 2023, 09:26 WIB
Posisi puncak berhasil dikuasai oleh Lim Young Woong, dengan indeks reputasi brand 8.370.609.
Posisi puncak berhasil dikuasai oleh Lim Young Woong, dengan indeks reputasi brand 8.370.609. /Instagram/@im_hero____/

PR TASIKMALAYA – Penyanyi tampan asal Korea Selatan Lim Young Woong berhasil mengalahkan para bintang KPop lainnya, termasuk BTS dan Blackpink.

Dalam daftar reputasi brand bintang KPop untuk bulan April 2023, Lim Young Woong menguasai posisi puncaknya.

Dilansir dari Soompi, Institut Penelitian Bisnis Korea telah mengumumkan peringkat reputasi brand untuk semua bintang KPop selama bulan April.

Pasalnya, pemeringkatan tersebut ditentukan melalui analisis liputan media berbagai bintang, partisipasi konsumen, interaksi, dan indeks kesadaran masyarakat.

Baca Juga: Survei: Elektabilitas Ridwan Kamil Masih Teratas untuk Calon Wakil Presiden

Perlu diketahui, bahwa pemeringkatan ini menggunakan data besar yang dikumpulkan dari 30 Maret hingga 30 April.

Posisi puncak berhasil dikuasai oleh Lim Young Woong, dengan indeks reputasi brand 8.370.609 yang menandai peningkatan skornya sebesar 28,88 persen sejak Maret.

Sedangkan BTS menempati posisi setelah Lim Young Woong, dengan indeks reputasi brand 8.249.094, pertanda kenaikan skor mereka sebesar 21,46 persen sejak bulan Maret.

Posisi ketiga diduduki oleh Blackpink yang mendapatkan peningkatan yang mengesankan 69,61 persen, indeks reputasi brand mereka sejak Maret.

Baca Juga: Jadwal Rilis dan Spoiler Manga One Piece Chapter 1082: Keinginan Buggy hingga Kembalinya Sabo

Sehingga skor yang didapatkan oleh girl group Blackpink tersebut sebesar 21,46 persen sejak bulan lalu.

New Jeans menempati posisi keempat, dengan indeks reputasi brand 5.370.059 pertanda sedikit peningkatan skor mereka sebesar 7,02 persen sejak Maret.

Posisi terakhir dari lima besar yakni diduduki oleh IU, dengan indeks reputasi brand sebesar 4.927.000, menandai kenaikan skornya sebesar 47,51 persen sejak bulan Maret.

Berikut para bintang KPop yang berhasil memasuki 30 besar, dalam daftar peringkat reputasi brand bintang bulan April 2023.

Baca Juga: Happy May Day 2023! Contek Kumpulan Quotes dan Ucapan Selamat Hari Buru dalam Bahasa Inggris

  1. Lim Young Woong
  2. BTS
  3. Blackpink
  4. New Jeans
  5. IU
  6. IVE
  7. Son Heung Min
  8. EXO
  9. Yoo Jae Suk
  10. Seventeen
  11. Baek Jong Won
  12. NCT
  13. TWICE
  14. Lee Chan Won
  15. Cha Eun Woo ASTRO
  16. Kang Daniel
  17. FIFTY FIFTY
  18. Song Hye Kyo
  19. Lim Ji Yeon
  20. Lee Je Joon
  21. Red Velvet
  22. Kim Ho Joong

Mana yang merupakan idola kamu?***

Editor: Al Makruf Yoga Pratama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah