Tips Punya Bentuk Tubuh yang Sempurna dari Yuna ITZY, Mudah Dilakukan!

- 28 Maret 2023, 20:26 WIB
Ketahui tips mempunyai tubuh indah seperti Yuna ITZY.
Ketahui tips mempunyai tubuh indah seperti Yuna ITZY. /JYPE Entertainment

PR TASIKMALAYA - Baru-baru ini anggota girl group ITZY, Yuna membagikan tips bagaimana cara menjaga berat badan dan memiliki bentuk tubuh yang sempurna yang mudah diikuti oleh siapa saja.

Dalam sebuah wawancara dengan majalah Cosmopolitan, Yuna ITZY menjelaskan bagaimana rutinitas kesehariannya dalam menjaga bentuk tubuhnya.

Kita tahu bahwa sebelumnya Yuna ITZY telah berhasil menampilkan bentuk tubuh indahnya, di beberapa kesempatan.

Yuna ITZY berhasil memukau dengan menampilkan pinggang kecil dan pinggul lebar saat menampilkan lagu “U-GO-GIRL” milik Lee Hyo Ri, pada akhir tahun lalu.

Baca Juga: PPATK Dilaporkan Maki ke Bareskrim, Apa Tugas dan Fungsinya?

Menurutnya, banyak orang menyukai penampilannya pada saat itu, termasuk para penggemar ITZY.

Namun, ketika ditanya mengenai tipsnya untuk menjaga bentuk tubuh, Yuna mengatakan bahwa tidak ada yang terlalu istimewa dalam rutinitasnya.

“Saya tidak melakukan sesuatu yang terlalu signifikan tentang hal itu. Tidak ada yang istimewa," ungkapnya.

Ia juga mengaku hanya mengukur berat badannya segera setelah bangun tidur dan sebelum tidur, untuk mengontrol dan mempertahankan berat badannya.

Baca Juga: Nggak Perlu Pake Pusing! Ini Ide Hadiah Lebaran untuk Orang Tua yang Tetap Bermanfaat Sampai Kapanpun

“Apa yang telah saya lakukan secara konsisten sejak sebelum debut hingga sekarang, adalah mengukur berat badan saat saya bangun dan sebelum tidur. Dengan melakukan

Itu, saya dapat mengontrol dan mempertahankan berat badan saya,” ungkapnya.

Untuk rutinitas olahraganya, Yuna mengaku bahwa ia tidak melakukan apa-apa secara khusus, tapi ia tetap memiliki jadwal olahraga.

Menurutnya di musim panas, berenang bisa menjadi olahraga yang menyenangkan dan efektif untuk menjaga bentuk tubuh.

Baca Juga: War Tiket Suga BTS Hari Ini, Berikut Cara Mempercepat Koneksi Internet

Yuna juga merekomendasikan agar seseorang bisa makan apa yang diinginkan, namun dalam porsi kecil.

“Saya pikir Anda bisa makan apa yang Anda inginkan tetapi dalam porsi kecil. Misalnya, jika ingin makan salad atau makanan sehat di pagi hari, Anda bisa makan setengah dari jumlah biasanya untuk makan siang atau makan malam," ungkapnya.

"Atau jika Anda ingin makan sesuatu yang disukai, itu bisa dilakukan enam jam sebelum tidur dan makanlah setengah dari jumlah biasanya, dan itu akan memiliki efek yang baik," lanjutnya.

Dengan tips-tips sederhana dari Yuna ITZY ini, siapa pun dapat mencoba untuk menjaga berat badan dan bentuk tubuh mereka secara sehat dan teratur.***

Editor: Al Makruf Yoga Pratama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah