Jadi Cameo di Taxi Driver 2, Nam Goong Min Beri Pesan Bermakna pada Lee Je Hoon

- 25 Maret 2023, 20:45 WIB
Nam Goong Min dari 'One Dollar Lawyer' berikan pesan bermakna pada Lee Je Hoon (Kim Do Gi) di drama Taxi Driver 2.
Nam Goong Min dari 'One Dollar Lawyer' berikan pesan bermakna pada Lee Je Hoon (Kim Do Gi) di drama Taxi Driver 2. /Soompi

PR TASIKMALAYA - Drama populer Taxi Driver 2 telah menayangkan episode 9 mereka dengan menyelesaikan masalah malapraktik di sebuah rumah sakit. 

Berbeda dari sebelumnya, episode 9 menyuguhkan adegan yang tak terduga, di mana Nam Goong Min pemain drama 'One Dollar Lawyer' muncul sebagai cameo. 

Nam Goong Min yang berperan sebagai Chun Ji Hoon muncul di hadapan Kim Do Gi (Lee Je Hoon) sambil tak sengaja memberikan pesan bermakna. 

Selayaknya tokoh pengacara, Chun Ji Hoon memberikan nasihat hukum kepada Kim Do Gi yang saat itu tengah memegang laporan gugatan. 

Baca Juga: Rekomendasi Film yang Jamin Hilangkan Rasa Bosan Saat Ramadhan, Cocok untuk Waktu Ngabuburit

Dalam pertemuan mereka, Chun Ji Hoon awalnya hanya tak sengaja bertemu dengan Kim Do Gi dan meminjam koin untuk membeli segelas kopi. 

Namun usai melihat surat gugatan yang ada di tangan Kim Do Gi, Chun Ji Hoon tampak penasaran dan meminta izin untuk membacanya. 

"Ini catatan gugatan. Apa ini punyamu? Boleh aku lihat? Aku seorang pengacara," kata Chun Ji Hoon sambil menyerahkan kartu namanya kepada Kim Do Gi seperti dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari KBIZoom. 

Baca Juga: Hanya dengan Mata Telanjang, si Jeli Langsung Tau Ada 3 Perbedaan dari Gambar Ini

Meski awalnya Kim Do Gi ragu, tetapi Chun Ji Hoon terlanjur menawarkan diri untuk membaca lebih jauh catatan gugatan tersebut. 

Setelah membaca dengan singkat laporan gugatan itu, Chun Ji Hoon lantas menilai kasus tersebut sebagai masalah yang sulit untuk diselesaikan lewat jalur hukum.

"Ini kasus yang sulit. Penggugat yang mengklaim kliennya salah harus membuktikannya, tapi semua catatan mendukung pihak lain, yang takkan pernah menyerahkan bukti apa pun yang bertentangan dengan mereka," ujar Chun Ji Hoon.

Baca Juga: Awas Ketinggalan! Nonton Taxi Driver 2 Episode 10 Malam Ini Lewat Link Berikut, Spoiler Juga Ada!

"Ini sudah jadi permainan yang tidak adil sejak awal. Ada satu lagi kelemahan, orang ini tak punya siapa pun di pihak mereka sejak awal! kupikir begitu," tuturnya menambahkan. 

Tak hanya itu, tokoh utama 'One Dollar Lawyer' ini juga memberikan pesan bermakna kepada Kim Do Gi terkait cara menilai seseorang. 

Dia menyatakan bahwa tak sedikit orang yang menilai orang lain dari penampilan luar, di mana yang baik identik dengan pakaian rapi. Sedangkan orang yang berpakaian lusuh dianggap jahat. 

Baca Juga: Intip Spoiler One Piece Manga Chapter 1079: Instruksi York Hingga Pertarungan Shanks vs Kid

"Kamu terlihat seperti orang baik saat berpakaian rapi, tapi kamu juga bisa terlihat sebagai orang jahat di mata orang lain saat berpakaian berantakan. Tapi bukannya salah meremehkan nilai seseorang hanya karena mereka tak memakai bahasa yang canggih?" kata Chun Ji Hoon. 

Perbincangan mereka pun akhirnya ditutup dengan Chun Ji Hoon yang menawarkan jasa pengacara kepada para penumpang Taksi Pelangi milik Kim Do Gi. 

Dia bahkan memberikan diskon setengah harga untuk jasanya khusus bagi para pelanggan Taksi Pelangi. 

Dalam momen pertemuan tersebut, Nam Goong Min tampil persis seperti halnya Chun Ji Hoon dalam 'One Dollar Lawyer'. Dia terlihat mengenakan setelan jas yang rapih, dan memakai kacamata hitam khasnya.***

Editor: Wulandari Noor

Sumber: KBIZoom


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x