Ramai Polemik Alasan Gita Savitri Childfree, Psikolog: Itu Pilihan

- 11 Februari 2023, 10:47 WIB
Ilustrasi - Begini penjelasan Psikolog mengenai childfree, yang saat ini tengah menjadi perbincangan hangat netizen akibat dari pernyataan Gita Savitri.
Ilustrasi - Begini penjelasan Psikolog mengenai childfree, yang saat ini tengah menjadi perbincangan hangat netizen akibat dari pernyataan Gita Savitri. /Pixabay/ritae

PR TASIKMALAYA – Baru baru ini selebgram Gita Savitri kembali menjadi perbincangan hangat netizen. Pasalnya dalam komentar di akun Instagram pribadinya, ia memberikan pernyataan yang mengundang pro dan kontra terkait masalah childfree.

Permasalahan dimulai ketika salah seorang netizen yang memuji bahwa Gita Savitri tetap awet muda meskipun usianya telah menginjak 30 tahun. Netizen tersebut juga membandingkan Gita Savitri dengan dirinya yang masih berusia 24 tahun.

“Aku yang umurnya 24 kalah sama Kak Gita padahal udah 30. Awet muda banget sih,” tulis netizen tersebut di akun Instagram milik Gita Savitri pada 8 Februari 2023.

Gita Savitri kemudian membalas komentar tersebut dengan mengatakan bahwa alasan dirinya tetap awet muda adalah karena dirinya tidak mempunyai anak. Lebih lanjut, ia menjelaskan bahwa dirinya bisa tidur 8 jam tanpa terganggu, tidak stress akibat teriakan anak, dan ketika mendapatkan kerutan di wajah dirinya punya uang untuk perawatan botox.

Baca Juga: Dicurigai Karena Penggunaan Propofol, Yoo Ah In Justru Positif Pakai Ganja!

Hal tersebut tentu menuai pro dan kontra bagi netizen. Para pihak yang kontra menganggap bahwa komentarnya tidak pantas, terutama karena Gita Savitri merupakan seorang influencer.

Menanggapi hal tersebut, psikolog anak dan keluarga Rosdiana Setyaningrum, M.Psi, MHPEd menyatakan bahwa setiap orang memiliki alasannya tersendiri ketika memutuskan untuk childfree. Hal tersebut merupakan pilihan dari masing-masing individu.

Alasan seseorang memilih childree

Rosdiana mengatakan anggapan bahwa childfree disebabkan karena adanya trauma belum tentu jadi penyebab seseorang memilih childfree.

Baca Juga: Tes IQ: Lihat Perbedaan di Antara Pasangan yang Bertengkar? Buktikan Anda Jenius dengan Menemukannya 

Halaman:

Editor: Aghnia Nurfitriani

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x