14 Judul Lagu K-Pop Dengan Outro yang Heboh, dari ATEEZ Hingga TREASURE

- 6 Februari 2023, 18:17 WIB
TREASURE telah menciptakan sejumlah lagu K-Pop dengan bagian outro yang heboh.
TREASURE telah menciptakan sejumlah lagu K-Pop dengan bagian outro yang heboh. /Instagram.com/@yg_treasure_official

PR TASIKMALAYA - Di balik populernya lagu-lagu K-Pop, terdapat bagian outro yang terdengar cukup heboh. Berkat bagian itu, lagu-lagu tersebut menjadi suatu karya yang dinilai cukup mahal.

Dalam prosesnya, terdapat sedikit perubahan suara pada bagian outro lagu K-Pop. Bagian ini yang memungkinkan para penikmat musik untuk selalu mengingat bagian ini.

Bagian outro pada lagu K-Pop memberikan getaran irama yang terkesan menyenangkan. Hal ini akan memungkinkan mereka untuk selalu menikmati lagu tersebut.

Sampai saat ini, bagian outro pada lagu K-Pop masih menjadi buah bibir bagi para penggemar. Bahkan, tidak jarang banyak orang yang masih mampu menghafal lirik dari bagian lagu tersebut.

Baca Juga: Incar Hasil Positif, Fabio Lefundes Akui Madura United FC Sudah Miliki Persiapan Cukup Saat Hadapi Persis Solo

Dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari laman All K-Pop pada 27 Januari 2023, berikut 14 judul lagu K-Pop dengan outro yang heboh.

1. ATEEZ-Answer

Kemampuan dan bakat yang dimiliki oleh ATEEZ ternyata sudah tidak diragukan lagi. Salah satunya adalah lagu ‘Answer’ yang menjadi saksi bisu dengan paduan suara yang dahsyat.

2. iKON-Bling Bling

Lagu ‘Bling Bling’ telah menjadi salah satu lagu hype dengan bagian refrain terakhir yang mampu memompa energi dengan penuh ekstra. Bagian outro ini memberikan kesan menyenangkan hingga seribu kali lipat.

3. INFINITE-The Chaser

Baca Juga: Sutradara Ant-Man and the Wasp: Quantumania Berikan Sanggahan Soal Teori Kematian Scott Lang, Begini Katanya!

Saat ini, lagu ‘The Chaser’ masih sering diputar meskipun telah berusia sepuluh tahun. Bagian outro pada lagu yang dipopulerkan oleh INFINITE ini akan mengajak Anda bernostalgia dengan masa lalu.

4. ITZY-Wannabe

Lagu ‘Wannabe’ terkesan cukup menyenangkan untuk ditarikan dan diputar sepanjang hari. Pada bagian outro dari lagu yang dipopulerkan oleh ITZY ini menampilkan dance break tune yang mungkin akan memaksa Anda untuk bergerak tanpa sadar.

5. Kwon Eunbi-Mistake

Bagian outro pada lagu ‘Mistake’ memungkinkan Anda akan mengalami ‘Glitch’. Hal itu karena lagu yang dipopulerkan oleh Kwon Eunbi terkesan keren, menakjubkan, serta luar biasa.

6. LOONA-PTT

Lagu ‘PTT’ menghadirkan para gadis yang akan mewarnai dunia dengan suaranya yang indah. Lagu yang dipopulerkan oleh LOONA ini akan menambah kekuatan batin pada bagian outro.

Baca Juga: Kamu Orang yang Jeli? Buktikan dengan Kerjakan Tes IQ Berikut Ini!

7. ONEWE-Regulus

ONEWE merupakan salah satu grup band K-Pop dengan lagu-lagunya yang terkesan abadi. Salah satunya adalah lagu ‘Regulus’ yang perlu didengarkan, terutama pada bagian outro yang akan membuat Anda penasaran.

8. ONF-Goosebumps

Lagu ‘Goosebumps’ akan membuat Anda merasa merinding karena terkesan berbeda dari lagu-lagu sebelumnya. Namun, Anda akan terkejut dengan konsep dan bagian outro lagu yang dipandang cukup heboh.

9. Pentagon-Daisy

Perlu diketahui bahwa bagian outer dari lagu ‘Daisy’ akan membuat Anda merinding saat menikmatinya. Lagu yang dipopulerkan oleh Pentagon ini terdiri dari susunan nyanyian, koreografi, dan transisi suasana. Lagu ini menggambarkan suasana patah hati di kala bercinta secara puitis.

Baca Juga: Meski Kalah dari Persib Bandung, Seto Nurdiantoro Apresiasi Kinerja Skuad PSS Sleman

10. SEVENTEEN-Fear

Anda tidak perlu khawatir dengan lagu ‘Fear’ karena sudah diakui secara global oleh para penggemar. Bagian outro pada lagu yang dipopulerkan oleh SEVENTEEN ini akan membuat Anda merasa ketagihan sehingga ingin memutarnya kembali.

11. Stray Kids-Back Door

Lagu ‘Back Door’ akan menghadirkan kejutan yang tidak terkira dengan alunan nada yang luar biasa. Lagu yang dipopulerkan oleh Stray Kids ini merupakan salah satu bukti bahwa mereka pantang menyerah dalam menciptakan mahakarya yang terkesan keren.

12. TREASURE-Hello

Baca Juga: Jalur Prestasi Pramuka IPB University 2023 se-Jawa Barat Kembali Dibuka, Simak Syarat dan Cara Pendaftarannya

Lagu ‘Hello’ diawali dengan kelucuan dan rasa senang saat mengucapkan ‘halo’ kepada para penggemar. Bagian outro dari lagu yang dipopulerkan oleh TREASURE ini akan meningkatkan energi yang sempat terkuras.

13. TWICE-Speak the Speak

Bagian outro pada lagu ‘Speak the Speak’ akan membuat Anda merasa tidak puas sehingga Anda akan memutarnya kembali hingga berkali-kali. Lagu yang dipopulerkan oleh TWICE ini akan membuat Anda ketagihan tanpa henti.

14. WJSN-As You Want

Bagian outro dari lagu ‘As You Want’ menggambarkan perasaan seseorang ketika bersama orang yang dicintainya. Lagu yang dipopulerkan oleh WJSN ini terkesan menyenangkan dan mampu menciptakan kenangan bersama.***

Simak informasi seputar berita lainnya di Google News.

Editor: Thytha Surya Swastika

Sumber: All Kpop


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x