15 Judul Drakor Berlatar Seni Bela Diri dan Wajib Ditonton

- 20 Desember 2022, 19:57 WIB
Simak beberapa tontonan drama Korea atau drakor yang mengangkat kisah seni bela diri, salah satunya Dr. Champ.
Simak beberapa tontonan drama Korea atau drakor yang mengangkat kisah seni bela diri, salah satunya Dr. Champ. //Instagram/@thek2drama

PR TASIKMALAYA - Saat ini, sudah banyak tayangan drakor favorit yang berlatar seni bela diri.

Bagi para pecinta seni bela diri, beragam tayangan drakor tersebut sangat layak untuk ditonton.

Melalui tayangan drakor favorit, para penonton tidak hanya menyaksikannya saja, tetapi juga bisa sambil mengambil hikmah bagi pecinta seni bela diri.

Bahkan, beragam tayangan drakor berlatar seni bela diri akan menyuguhkan suasana yang sedikit jenuh di kala beristirahat.

Baca Juga: Simak Spoiler dan Link Nonton Trolley Episode 2 yang Tayang Hari Ini

Dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari laman Otakukart pada 23 November 2022, berikut 15 judul drakor berlatar seni bela diri.

1. Dr. Champ (2010)

Drakor ‘Dr. Champ’ mengisahkan Kim Yeon Woo, dokter ortopedi yang mengabdi Desa Taereung.

Selama di sana, Yeon Woo bertemu dengan para atlet Olimpiade terlatih, terutama Park Ji Heon.

2. High School King of Savvy (2014)

Baca Juga: Spoiler Drakor 'Curtain Call' Episode 14

Drakor ‘High School King of Savvy’ mengisahkan Lee Min Seok, pemain hoki es yang diminta untuk menggantikan kakaknya, Hyung Suk untuk bekerja.

3. Reply 1998 (2016)

Drakor ‘Reply 1998’ mengisahkan kehidupan sekelompok anak muda yang saling membantu dalam suka dan duka.

4. The K2 (2016)

Drakor ‘The K2’ mengisahkan nasib Kim Je Ha, mantan tentara yang terpaksa menjadi buronan lantaran tuduhan yang dilemparkannya.

Ketika kembali ke Korea, Je Ha mulai balas dendam dengan bekerja sebagai pengawal calon presiden, Choi Yoo Jin.

Baca Juga: Seolah Tukar Nasib dengan Dude Herlino, Ruben Onsu: Ibarat Kata Udah Kejebak

5. Weightlifting Fairy Kim Bok-Joo (2016)

Drakor ‘Weightlifting Fairy Kim Bok Joo’ mengisahkan perjuangan Kim Bok Joo, atlet angkat besi untuk mendapatkan medali emas.

Suatu ketika, Bok Joo mulai jatuh hati kepada Jung Joon Hyeong, perenang profesional yang bermasalah dengan masa lalunya.

6. Fight for My Way (2017)

Drakor ‘Fight for My Way’ mengisahkan Ko Dong Man yang memilih hengkang sebagai atlet Taekwondo.

Sementara itu, Choi Ae Ra, teman kecil Dong Man yang harus gagal meraih cita-citanya menjadi penyiar di departement store.

Baca Juga: Belum Lama Debut! Ini 5 Grup KPop yang Bubar Karena Pandemi Covid-19

7. Prison Playbook (2017)

Drakor ‘Prison Playbook’ mengisahkan nasib Kim Je Hyuk, pemain baseball yang masuk bui lantaran mengejar orang yang ingin memperkosa saudaranya.

Selama di bui, Je Hyuk bertemu dengan sesama pemain baseball, Lee Joon Ho yang terpaksa banting setir sebagai penjaga penjara.

8. Vagabond (2019)

Drakor ‘Vagabond’ mengisahkan nasib Cha Dal Gun, mantan atlet Taekwondo yang membanting setir sebagai stuntman sambil mengurus keponakannya.

Naas, Dal Gun harus menerima kenyataan lantaran keponakannya mengalami kecelakaan pesawat saat berangkat ke Maroko.

Baca Juga: Daebak! Album NCT Dream, 'Candy' Melampaui 2 Juta Stock Pre-Order Selama Dua Hari

9. Racket Boys (2021)

Drakor ‘Racket Boys’ mengisahkan Yoon Hyun Jong, mantan pemain bulu tangkis yang memilih pensiun untuk mengurus keluarganya.

Usai pensiun, Hyun Jong menerima tawaran sebagai pelatih tim bulu tangkis yang hanya terdiri dari tiga orang pemain.

10. The Mouse (2021)

Drakor ‘The Mouse’ mengisahkan Jung Ba Reum, perwira polisi pemula yang berjuang demi keadilan dan perdamaian bersama rekannya, Go Moo Chi.

Suatu ketika, Ba Reum ditugaskan untuk menyelidiki kasus pembunuhan berantai yang menyebabkan orang lain ketakutan.

Baca Juga: Tes IQ: 99 Persen Orang Gagal! Coba Temukan 3 Perbedaan di Gambar Wanita Penyuka Ice Cream dalam 15 Detik

11. Cheer Up (2022)

Drakor ‘Cheer Up’ mengisahkan perjuangan Do Hae Yi, gadis miskin yang mengenyam pendidikan di Universitas Yeonhee.

Suatu ketika, Hae Yi menerima tawaran dari alumni, Bae Young Woong untuk bergabung dengan kelompok cheer leader Theia of Yeonhee.

12. Love All Play (2022)

Drakor ‘Love All Play’ mengisahkan Park Tae Joon, atlet bulu tangkis yang menghabiskan waktunya untuk bermain.

Namun berbeda halnya dengan Park Tae Yang, atlet bulu tangkis putri yang justru dilarang bermain selama tiga tahun lantaran terlibat dalam kasus suap.

13. Mental Coach Jegal (2022)

Baca Juga: Akan Lawan Dewa United FC, Persija Jakarta Kini Fokus Pemulihan! Thomas Doll: Belajar dari Kesalahan

Drakor ‘Mental Coach Jegal’ mengisahkan Je Gal Gil, mantan atlet Taekwondo yang memilih pensiun akibat kecelakaan dan dicap sebagai pecundang.

Terlepas dari masa lalunya, Je Gal kembali sebagai pelatih mental untuk membimbing para atlet, terutama yang sudah pensiun.

14. Today’s Webtoon (2022)

Drakor ‘Today’s Webtoon’ mengisahkan On Ma Eum, mantan atlet Judo yang membanting setir sebagai manajer artis webtoon.

Di lingkungan kerjanya, Ma Eum berjuang untuk melepaskan masa lalunya sebagai atlet.

15. Twenty-five, Twenty-one (2022)

Baca Juga: Tes IQ: Yakin Teliti? Coba Buktikan dengan Temukan 3 Perbedaan di Gambar si Pria Kontraktor dalam 15 Detik

Drakor ‘Twenty-five, Twenty-one’ mengisahkan Na Hee Do yang terpaksa harus pindah sekolah demi cita-citanya menjadi atlet anggar.

Suatu ketika, Hee Do bertemu dengan Baek Yi Jin yang terpaksa harus bekerja serabutan akibat kemiskinan yang menimpanya.***

Editor: Thytha Surya Swastika

Sumber: Otakuart


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah