Cha Eun Woo Tunjukkan Pesona Baru Ketika Menggelar Fanmeeting Pertamanya di Indonesia

- 28 Juli 2022, 07:44 WIB
Cha Eun Woo menyampaikan bagaimana perasaannya ketika melakukan fanmeeting di Indonesia.
Cha Eun Woo menyampaikan bagaimana perasaannya ketika melakukan fanmeeting di Indonesia. /Instagram/eunwo.o_c

PR TASIKMALAYA - Aktor dan idol terkenal kelahiran Korea Selatan, Cha Eun Woo baru saja menyelesaikan acara fanmeeting pertamanya di Indonesia.

Acara fanmeeting Cha Eun Woo yang berlangsung di Indonesia merupakan bagian dari dimulainya tur sang idol di Asia.

Pada tanggal 23 Juli 2022, Cha Eun Woo yang merupakan member grup K-pop ASTRO dan seorang aktor terkenal, mengadakan penampilan pertama dari tur fanmeeting pribadinya.

Fanmeeting yang berjudul “2022 Just One 10 Minutes: Starry Caravan” berlangsung di Jakarta, Indonesia, dan Cha Eun Woo sukses bersenang-senang dengan penggemar lokal, sebagaimana dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Kbizoom.

Baca Juga: Tes IQ: Jangan Ngaku Jenius Jika Belum Bisa Temukan 13 Binatang pada Gambar Ini!

Cha Eun Woo memulai fanmeeting dengan penampilan panggungnya “First Love” yakni sebuah lagu baru yang ini dirilis dari full album ke-3 ASTRO “Drive to the Starry Road.”

Suara member ASTRO tersebut sukses membuat penggemar memenuhi venue dengan sorakan luar biasa.

Cha Eun Woo juga menunjukkan pesona baru dan beragam melalui berbagai bagian dalam acara fanmeeting tersebut.

Di antaranya adalah ketika ia kembali memerankan adegan terkenal dari drama yang dimainkannya di "My ID is Gangnam Beauty", “Top Management”, “Rookie Historian Goo Hae Ryung”, dan “True Beauty.”

Baca Juga: Tes Kepribadian: Kamu Lihat Kelinci atau Kura-Kura? Tentukan Apakah Kamu Orang yang Objektif

Segmen tersebut sontak menerima tanggapan paling antusias dari para penggemar yang datang.

Kegiatan yang tidak kalah menarik ketika bagian “Self Sculpture”, di mana Cha Eun Woo mencoba membuat wajahnya sendiri dari tanah liat.

Kegiatan fanmeeting semakin riuh ketika Cha Eun Woo memikat mata dan telinga penggemar dengan suaranya yang merdu dan penampilan piano spesialnya, dari “Don’t Cry, My Love” dan “Focus on Me” hingga “When You’re Gone” oleh Shawn Mendes.

Idol tampan itu rasanya benar-benar memanjakan para penggemar dengan berbagai segmen yang menampilkan kemampuan atau bakatnya.

Baca Juga: Spoiler One Piece 1055: Road Poneglyph Ditemukan, Bagaimana dengan Senjata Kuno Pluton?

Berbicara tentang tur fanmeeting tatap muka pertamanya setelah 3 tahun, Cha Eun Woo sampaikan perasaannya.

“Saya tersentuh pada pertemuan penggemar pertama. Saya memulai tur saya di Jakarta, dan terima kasih telah membuat awal (tur) yang sukses,” ucapnya.

“Saya harap hari ini akan tetap menjadi kenangan bahagia bagi Anda semua,” sambung Cha Eun Woo.

Tur fanmeeting Cha Eun Woo “2022 Just One 10 Minutes: Starry Caravan”, mencakup segala macam pertunjukan, mulai dari menyanyi dan akting hingga berbagai permainan yang menyenangkan. 

Baca Juga: Tes Kepribadian: Pilih Satu Kerang untuk Mewakili Aspek Tersembunyi dari Karakter Diri Anda

Selain di Indonesia, fanmeeting tersebut akan berlangsung di Thailand, Filipina, Jepang, dan Korea.***

Editor: Aghnia Nurfitriani

Sumber: KBIZoom


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah