Gorr the God Butcher Bisa Berubah Bentuk seperti di Komik untuk Thor : Love and Thunder, Begini Caranya

- 19 Juni 2022, 20:06 WIB
Gorr the Godbutcher di trailer Thor: Love and Thunder belum sepenuhnya terlihat seperti di komik tapi penampilannya bisa berubah.
Gorr the Godbutcher di trailer Thor: Love and Thunder belum sepenuhnya terlihat seperti di komik tapi penampilannya bisa berubah. /Tangkap Layar YouTube.com/Marvel Entertainment

Baca Juga: Tes Kepribadian: Hewan yang Anda Lihat Pertama Mampu Mengungkapkan Karakter Seseorang

Lahir di planet tanpa nama, Gorr the God Butcher adalah alien putih dengan tentakel yang tumbuh dari kepalanya dan tidak memiliki hidung.

Namun, Gorr the God Butcher mungkin tidak mempertahankan penampilannya yang seperti manusia di seluruh film Thor: Love and Thunder.

Karena kekuatan Necrosword-nya sebagai All-Black, ia bisa saja dapat berubah menjadi seperti bentuk dalam komiknya.

Dalam komik Marvel, Necroswords adalah symbiote yang bermanifestasi sebagai senjata yang kuat dan mampu membunuh makhluk apapun.

Baca Juga: Aktris Ms Marvel Cerita Soal Perannya Bersama Captain Marvel di The Marvels

Secara khusus, All-Black ditempa di dalam mayat seorang Celestial dan bisa menarik energi dari mereka yang digunakan untuk membunuh.

Ini memungkinkan All-Black untuk memberikan kekuatan, kecepatan, dan daya tahan manusia super kepada pemiliknya bersamaan dengan kekuatan supernatural seperti manipulasi materi dan energi.

Karena penggunaan Necrosword yang diperpanjang, Gorr the God Butcher dalam film mungkin perlahan menjadi lebih mirip dengan bentuk karakternya dalam komik selama Thor: Love and Thunder berlangsung.

Bukti untuk ini diyakinkan ketika Gorr the God Butcher meludahkan cairan hitam selama trailer film Thor: Love and Thunder dan memang setiap film Marvel selalu menampilkan kostum yang lebih akurat untuk komik.

Halaman:

Editor: Ghassan Faikar Dedi

Sumber: Screen Rant


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah