Kim Garam Diduga Fans V BTS Jadi Bukti Posisi HYBE Salah, Foto Ini Munculkan Kecurigaan Baru!

- 22 Mei 2022, 10:20 WIB
Foto diduga Kim Garam yang memperkuat rumor ia merupakan fans V BTS.
Foto diduga Kim Garam yang memperkuat rumor ia merupakan fans V BTS. /KBIZoom

PR TASIKMALAYA - Kim Garam, anggota girl grup baru LE SSERAFIM, ramai diperbincangkan menjadi terduga pelaku bullying di sekolah.

Namun, agensi yang menaungi LE SSERAFIM yakni HYBE dan Source Music mengungkapkan, bahwa hal tersebut hanyalah rumor.

Netizen kemudian menemukan bukti, berupa foto yang diduga Kim Garam, yang membuat posisi memojokkan posisi HYBE.

Terlihat foto masa lalu yang diduga milik Kim Garam, dengan stiker "BTS" yang ditempelkan di bagian belakang ponsel yang dipegangnya.

Baca Juga: Tes Psikologi: Tipe Jenius Seperti Apa Diri Kamu? Lihatlah Pusat Gambar untuk Mengetahuinya

Pasalnya, HYBE dan Source Music pernah mengatakan jika Kim Garam LE SSERAFIM tidak pernah menjadi fans idol manapun.

"Kim Garam tidak pernah mengungkapkan dirinya sebagai penggemar artis pria tertentu," dari HYBE dan Source Music pada 20 Mei 2022, dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari KBIZoom.

Namun foto yang telah tersebar luas di media sosial dan komunitas online tersebut membuat pernyataan itu menjadi seolah ‘bohongan’.

Kemudian, artikel soal Kim Garam yang ditulis oleh pengguna internet inisial A, tepat sebelum debut LE SSERAFIM saat ini tengah diperiksa ulang.

Baca Juga: 5 Momen Romantis dari Drakor ‘Shooting Stars’ Episode 7-8

Menurut A, Kim Garam adalah fans V BTS dan pergi ke sekolah setiap hari dengan mengatakan sangat mencintainya.

Banyak netizen lain yang mendukung argumen A, dan mereka juga mendengar Kim Garam mengucapkannya.

A juga mengklaim Kim Garam membenci Sakura dan Jang Won Young, kontroversi meningkat sejak mereka menjadi anggota dari girl grup yang sama yakni LE SSERAFIM.

"Dia tidak pernah memiliki perasaan negatif atau memberikan evaluasi yang tidak masuk akal, terhadap anggota grup yang sama, dan member girl grup lainnya,” lanjut HYBE dan Source Music.

Baca Juga: 7 Cara Seorang Introvert Menghadapi Kesedihan Kehilangan Orang yang Disayanginya, Salah Satunya Menerimanya

Netizen kemudian bertanya-tanya, seperti apa posisi yang akan diungkapkan HYBE dan Source Music tentang hal ini.

HYBE dan Source Music baru-baru ini juga mengungkapkan, Kim Garam telah terluka secara mental oleh segala macam rumor bullying.

Kim Garam bahkan menghentikan aktivitasnya untuk sementara waktu untuk penyembuhan, dan LE SSERAFIM melanjutkan jadwal dengan lima anggota.***

Editor: Al Makruf Yoga Pratama

Sumber: KBIZoom


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x