Dikonfirmasi Positif Covid-19, Lee Seung Gi Hibur Penggemar dengan Foto Masa Kecil

- 16 Februari 2022, 11:16 WIB
Lee Seung Gi dikabarkan positif Covid-19, sang aktor lakukan hal ini agar penggemar tidak mengkhawatirkannya.
Lee Seung Gi dikabarkan positif Covid-19, sang aktor lakukan hal ini agar penggemar tidak mengkhawatirkannya. /Instagram @leeseunggi.official

PR TASIKMALAYA - Aktor asal Korea Selatan, Lee Seung Gi, telah dinyatakan positif Covid-19.

Hook Entertainment mengumumkan kabar Lee Seung Gi menderita positif Covid-19 ini pada Selasa, 15 Februari 2022.

Agensi yang menaungi Lee Seung Gi itu menyebut bahwa aktor sekaligus penyanyi tersebut akan rehat untuk sementara karena Covid-19 yang dideritanya.

Seorang perwakilan dari agensi mengatakan bahwa Lee Seung Gi diketahui menderita Covid-19 saat akan melakukan syuting iklan.

Baca Juga: Dorce Gamalama Meninggal Dunia, Hetty Soenjaya Ungkap Penyebabnya

“Hari ini, Lee Seung Gi menggunakan alat tes mandiri sebelum syuting iklan terjadwal," kata agensi tersebut dilansir PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Soompi.

"Begitu mengetahui hasilnya positif, dia segera menghentikan semua kegiatan yang dijadwalkan," tambahnya.

Setelahnya, Lee Seung Gi menjalani tes PCR dan hasilnya juga positif.

Baca Juga: Dorce Gamalama Meninggal Dunia, Erick Thohir: Kehilangan Sosok Bunda

Halaman:

Editor: Ghassan Faikar Dedi

Sumber: Soompi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah