Loki Season 2 Segera Syuting, Berikut Perkiraan Rilis Resminya

- 6 Februari 2022, 06:12 WIB
Loki Season 2 direncanakan akan syuting pada 2022 dan akan memakan waktu diperkirakan enam bulan hingga satu tahun.
Loki Season 2 direncanakan akan syuting pada 2022 dan akan memakan waktu diperkirakan enam bulan hingga satu tahun. /Instagram.com/@officialloki

PR TASIKMALAYA – Loki Season 2 diketahui akan menjadi salah satu serial Marvel Studios yang mendapatkan musim kedua.

Hingga kini Loki Season 2 memang belum ada tanggal rilis resmi dari Marvel Studios.

Dipastikan jika Loki Season 2 akan menjadi kelanjutan God of Mischief yang terlempar setelah Sylvie menendangnya.

Adanya Loki Season 2 tentunya akan membongkar keanehan Time Variance Authority (TVA) yang mendadak berubah.

Baca Juga: Tes Psikologi: Pilihlah Salah Satu Segitiga, Temukanlah Salah Satu Kelebihan Kepribadianmu

Hal yang paling mencolok dari perubahan tersebut yakni Mobius dan Hunter B-15 tidak mengenali Loki dan adanya patung besar Kang the Conqueror di markas TVA.

Padahal, sebelumnya patung tersebut bukanlah sosok Kang the Conqueror tetapi Time Keepers.

Dilansir PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari The Direct, belum diketahui terkait plot cerita yang akan dibawa pada musim keduanya.

Baca Juga: Tersedia Link Nonton dan Streaming Anime Boruto Episode 235 Sub Indo: Infiltrasi ke Pulau Dotou

Diketahui jika multiverse mulai kacau setelah He Who Remains dibunuh Sylvie.

Hal itu membuat kemungkinan multiverse di Marvel Cinematic Universe (MCU) sangat banyak bahkan tak terhingga.

Sementara syuting diketahui akan dimulai pada musim panas 2022.

Baca Juga: Prediksi Liverpool Vs Cardiff City di FA Cup: Susunan Line Up, Berita Tim dan Skor

Proses untuk pengambilan gambar dan penyuntingan diperkirakan akan memakan waktu enam bulan sampai satu tahun.

Perkiraannya, Loki Season 2 akan rilis sekitar pertengahan 2023.

Sementara Jonathan Majors juga akan berperan sebagai Kang the Conqueror dalam film Ant-Man and the Wasp yang rilis pada tahun yang sama.

Baca Juga: Tersedia Link Nonton Anime One Piece Episode 1009 Sub Indo: Yamato Melawan Pasukan Baja Sasaki

Dipastikan kelanjutannya masih menampilkan Tom Hiddleton sebagai Loki.

Belum diketahui terkait kemunculan karakter yang sama di proyek MCU lainnya.

Santer dikabarkan jika Loki akan keluar di film Doctor Strange in the Multiverse of Madness.***

Editor: Ghassan Faikar Dedi

Sumber: The Direct


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah