Fuji Diisukan Lupa dengan Gala Sky Demi Karier dan Asmara, Begini Kata Haji Faisal

- 5 Februari 2022, 20:44 WIB
Begini tanggapan dari Haji Faisal saat netizen menganggap Fuji melupakan Gala Sky demi kariernya.
Begini tanggapan dari Haji Faisal saat netizen menganggap Fuji melupakan Gala Sky demi kariernya. /Instagram/@fuji_an

PR TASIKMALAYA - Fuji dikabarkan telah terkenal secara mendadak bak artis papan atas.

Bahkan, Fuji sering dibanjiri oleh pujian dari masyarakat lantaran kebaikan dan ketulusan hatinya dalam merawat Gala Sky. 

Sikap Fuji dalam merawat Gala Sky telah tumbuh menjadi sosok keibuan karena cinta dan kasih sayangnya yang tulus.

Apalagi Fuji diketahui tidak pernah meninggalkan Gala Sky sekalipun yang selalu membutuhkan perhatian darinya.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Pilih Salah Satu Burung Ini, Temukan Keunggulan dan Kelemahan Anda

Kedekatan Fuji dengan Gala Sky perlahan-lahan mulai mendatangkan banyak simpati dari masyarakat. 

Namun saat ini, Fuji mulai diisukan oleh berbagai berita yang kurang sedap terkait hubungannya dengan Gala Sky. 

Dilansir PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari video yang diunggah kanal YouTube Indosiar pada 5 Februari 2022, Fuji dikabarkan terjun ke dunia hiburan mengikuti jejak Vanessa Angel. 

Fuji sempat diisukan melupakan tanggungjawabnya untuk merawat Gala Sky hanya demi mengumpulkan pundi-pundi rupiah.

Baca Juga: Omicron Makin Diwaspadai, Pakar: Menyebar Cepat tapi Gejala Ringan

Bahkan, kesibukan Fuji di dunia keartisan mulai mendapatkan hujatan dari para netizen. 

Apalagi Fuji telah mendapatkan protes keras dari para netizen lantaran sering wara-wiri di sejumlah program acara televisi. 

Selain itu, Fuji juga mulai diisukan tenggelam dalam kisah asmaranya ketika menjalin hubungan dengan Thariq Halilintar. 

Terkait isu yang mulai menimpa Fuji, Haji Faisal akhirnya mulai angkat bicara terkait isu tersebut.

Baca Juga: All Of Us Are Dead Akhirnya Bocorkan Usia para Pemainnya, Ada yang 35 Tahun!

Menurut Haji Faisal, tidak sedikit dari para netizen yang belum mengetahui persoalan yang sebenarnya tentang Fuji. 

Tidak jarang sebagian para netizen lebih sering membesar-besarkan berbagai masalah sepele yang tengah dihadapi oleh Fuji. 

“Ya kadang-kadang netizen banyak juga sih yang kadang-kadang belum tahu persis persoalannya atau umpamanya masalah sedikit kadang-kadang dibesar-besarkan ada juga ya,” ujar Haji Faisal. 

Haji Faisal berharap agar masyarakat, terutama para netizen dapat memahami berbagai masalah yang tengah dihadapi oleh Fuji saat itu.

Baca Juga: Instagram Kenalkan Fitur 'Take a Break', Minta Pengguna untuk Beristirahat

Terlebih Fuji diketahui baru mulai beranjak dewasa sehingga hal itu dianggap wajar bagi Haji Faisal. 

“Namanya Fuji ini kan baru gede. Umur 19 baru gede. Anak saya ini kan istilahnya memang baru habis saya didik dengan tidak banyak bergaul dulunya. Kenapa? Karena dia dalam masa pendidikan sampai SMA,” ujar Haji Faisal.

Usai menamatkan jenjang SMA, Fuji diketahui mulai diberi kesempatan untuk bergaul dengan masyarakat, terutama dengan teman-teman sebayanya. 

Apalagi remaja putri seusia dengan Fuji dinilai belum mampu mengendalikan dirinya dengan bebas terhadap suatu pergaulan.***

Editor: Aghnia Nurfitriani

Sumber: YouTube Indosiar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah