Kirsten Dunst Pemeran Mary Jane Komentari Spider-Man: No Way Home, Momentum Nostalgia?

- 14 Januari 2022, 13:22 WIB
Kristen Dunst pemeran Mary Jane di Spider-Man klasik tanggapi soal film Spider-Man: No Way Home yang baru rilis.
Kristen Dunst pemeran Mary Jane di Spider-Man klasik tanggapi soal film Spider-Man: No Way Home yang baru rilis. //Instagram.com/@tobeykirstenweb

PR TASIKMALAYA - Spider-Man: No Way Home menarik perhatian publik di akhir tahun 2021.

Kehadiran Tobey Maguire di Spider-Man: No Way Home, disoroti oleh pemeran Mary Jane di Spider-Man klasik, yaitu Kirsten Dunst.

Kristen Dunst itu mengomentari serial Marvel Spider-Man: No Way Home, yang menceritakan multiversal hingga sosok Spidey Tobey kembali hadir dalam versinya.

Hal ini sontak membuat Kirsten Dunst antusias dalam menonton serial Spider-Man: No Way Home.

Baca Juga: Soal Pengembalian Bantuan Ganjar Pranowo, Ketua DPC PDIP Surakarta: Partai Jangan Dikorbankan

Ketika ditanya apakah dia sudah menonton filmnya, aktris itu menjawab belum pernah sambil tertawa.

Dia melanjutkan dengan mengatakan bahwa dia harus menonton film itu, terutama mengingat bahwa Tobey ada di dalamnya, dan membuat semua orang panik.

"Saya tahu saya harus melakukannya," ujar Kirsten Dunst yang dikutip oleh PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari laman Screen Rant, pada Jumat, 14 Januari 2022.

Baca Juga: Robert Albert Tanggapi Laga PERSIB Kontra Bali United, Singgung Kemungkinan Penalti hingga Beberkan Ini

Sementara itu, dirinya membeberkan komentarnya terkait penampilan Tobey Maguire di Spider-Man: No Way Home.

"Saya tahu Tobey ada di dalamnya dan ini adalah kejutan besar dan semua orang ketakutan," terangnya.

Selain itu, pemeran Mary Jane itu pun menuturkan bahwa Spider-Man: No Way Home menjadi momentum nostalgia bersama anaknya.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Apakah Anda Pengamat yang Cerdas? Tebak Siapa Ibu dari Anak Ini

"Saya akhirnya akan menontonnya. Anda tahu, saya akan menontonnya bersama putra saya," tuturnya.

Menurutnya, sang anak memahami apa yang diajarkan Spider-Man kepada penontonnya.

"Karena dia mulai mengerti menjadi Spider-Man," tegas Kirsten Dunst soal Spider-Man: No Way Home.

Baca Juga: Spoiler Manga Black Clover Chapter 319: Pertarungan Manusia dan Iblis, Ksatria Sihir vs Raja Iblis

Hal ini karena pada serial Spider-Man ada juga yang versi anak kecil dan perlu dibimbing oleh orang tua.

"Ada, seperti, Spider-Man versi anak kecil yang dia tonton, jadi mungkin dia akan menontonnya bersamaku," pungkas Kristen Dunst.***

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: Screen Rant


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah