Sempat Stress, Tom Holland Beberkan Situasi Genting Jelang Pembuatan Film Spider-Man: No Way Home

- 21 November 2021, 05:15 WIB
Tom Holland blak-blakan mengungkapkan situasi genting jelang pembuatan film Spider-Man: No Way Home.
Tom Holland blak-blakan mengungkapkan situasi genting jelang pembuatan film Spider-Man: No Way Home. /Instagram.com/@tomholland2013

PR TASIKMALAYA - Bintang "Spider-Man: No Way Home", Tom Holland, mengungkapkan pengalaman buruknya selama menjalani syuting film superhero tersebut.

Menurut Tom Holland, seluruh proses produksi film “Spider-Man: No Way Home” sejak awal hingga akhir terasa kacau dan seperti mimpi buruk.

Pengalaman yang tidak menyenangkan sepanjang pengerjaan set “Spider-Man: No Way Home” itu dibeberkan Tom Holland dalam sebuah wawancara bersama GQ.

Aktor berusia 25 tahun itu mengawali dengan menceritakan saat-saat menjelang hari pertama pembuatan film Spider-Man.

Baca Juga: 16 Tips Atasi Rambut Rontok dengan Mudah dan Minim Budget, Cukup Lakukan di Rumah Tanpa Harus ke Salon

Mendekati hari penting itu, beberapa pemain utama justru tampak masih ragu-ragu untuk terlibat dalam pembuatan film tersebut, dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Collider.

"Beberapa orang mencoba mencari tahu apakah mereka ingin terlibat," tutur Tom Holland.

"Kami membutuhkan mereka semua atau tidak sama sekali," tambahnya.

Ia pun semakin stress saat tim produksi memutuskan untuk mendahulukan pembuatan film “Spider-Man: No Way Home”dari “Doctor Strange” and Multiverse of Madness.

Baca Juga: Rayakan Ulang Tahun Anak dengan Cara Sederhana, Ernest Prakasa: Kurang-kurangin Cekcoknya Ya

Ditundanya produksi film “Doctor Strange and Multiverse of Madness” ini dilakukan akibat munculnya pandemi Covid-19.

Awalnya, sekuel film "Doctor Strange" dijadwalkan untuk keluar sebelum "Spider-Man: No Way Home".

Tetapi karena pandemi, diputuskan bahwa peluncuran kedua film tersebut akan ditukar sehingga “Spider-Man: No Way Home” akan diluncurkan terlebih dahulu.

Karena itu, para penulis berebut untuk mengubah naskah dan plot bahkan setelah syuting mulai berjalan.

Baca Juga: AS Tolak Permintaan Taliban untuk Cairkan Aset Afghanistan yang Dibekukan

Tom Holland mengaku kebingungan karena sang sutradara sendiri pun belum yakin dengan apa yang dilakukannya terhadap film tersebut.

"Saya bertanya kepada sutradara, 'apa yang akan terjadi di babak ketiga?'," kata sang aktor.

"Tanggapannya adalah, 'saya masih mencoba mencari tahu',” sambungnya.

Situasi ini pun mempengaruhi Tom Holland dan membuatnya tidak yakin akan bisa menguasai perannya sebagai Peter Parker.

Baca Juga: 16 Tips Atasi Rambut Rontok dengan Mudah dan Minim Budget, Cukup Lakukan di Rumah Tanpa Harus ke Salon

Ia bahkan berulang kali berhenti di tengah-tengah proses syuting karena tidak ingin menjual dialog yang terus membuatnya merasa ragu-ragu.

Namun kemudian John Watts, sang sutradara, mendekati Tom Holland dan membicarakan masalah yang menghambat sang aktor.

Tom Holland pun berterus terang hingga akhirnya mereka berhasil menemukan ide baru dan mendiskusikan ide tersebut kepada para penulis naskah.

"Mereka menulis ulang, dan segala sesuatunya bekerja dengan baik,” tandasnya.

Baca Juga: Ketahui Penyebab Rambut Rontok, Tidak Hanya 1 tapi Ada 12 Faktor!

Tom Holland kemudian mengungkapkan kemungkinannya untuk berhenti berperan sebagai Spider-Man mengingat kini usianya telah mencapai 25 tahun.

"Jika saya berperan sebagai Spider-Man setelah saya berusia 30 tahun, saya telah melakukan kesalahan," tandasnya.

Bagaimanapun untuk saat ini, kita masih bisa menikmati penampilan Tom Holland dalam film “Spider-Man: No Way Home” yang akan segera tayang.***

Editor: Aghnia Nurfitriani

Sumber: Collider


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah