Bukan Marah-Marah, Satu Kalimat Kakek Sol Sepatu ini Justru Buat Baim Wong Rela Beri Segepok Uang!

- 15 November 2021, 12:25 WIB
Satu kalimat dari kakek sol sepatu yang membuat Baim Wong rela mengeluarkan uang dibandingkan dengan Kakek Suhud.
Satu kalimat dari kakek sol sepatu yang membuat Baim Wong rela mengeluarkan uang dibandingkan dengan Kakek Suhud. //Youtube/RCTI

PR TASIKMALAYA - Perlakuan Baim Wong kepada kakek-kakek kembali menjadi sorotan.

Sebelumnya, viral Baim Wong marah-marah ke Kakek Suhud namun kini sikapnya seolah berubah. 

Pasalnya, kakek sol sepatu ini memiliki satu kalimat luar biasa yang membuat Baim Wong terharu.

Baca Juga: Hari Ini dalam Sejarah 15 November, Salah Satunya Salvator Mundi Terjual dengan Harga Fantastis

Lantas, apa kalimat yang diungkap kakek sol sepatu kepada Baim Wong?

Benarkah hal itu yang membuat Baim Wong rela menggelontorkan sejumlah uang?

Berbeda dengan Kakek Suhud yang justru dimaki-maki saat meminta uang dan menawarkan dagangannya.

Baca Juga: Hari Ini dalam Sejarah 15 November, Salah Satunya Salvator Mundi Terjual dengan Harga Fantastis

Sang kakek sol sepatu bahkan tidak sedikitpun meminta uang kepada Baim Wong.

Justru sebaliknya, Baim Wong yang secara sukarela memberikan segepok uangnya kepada kakek sol sepatu.

Setelah ditelusuri PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari kanal YouTube RCTI Entertainment yang diunggah pada 13 November 2021, Baim Wong pertama-tama bertemu dengan kakek sol sepatu saat menjadi badut.

Baca Juga: Beda dengan Kakek Suhud yang Dimarahi Saat Bertemu, Kakek Sol Sepatu Justru Buat Baim Wong Menangis

Di sana, Baim Wong melihat ketulusan dari kakek sol sepatu.

Kakek sol sepatu memberi petuah kepada Baim Wong yang berpura-pura jadi pengamen boneka.

Pasalnya, saat itu Baim Wong terus saja mengeluh dengan pekerjaannya.

Baca Juga: Adsense dari Konten Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah Ditransfer untuk Gala, Denny Sumargo: Gue Kasih!

Lantas, kakek sol sepatu meminta Baim Wong untuk tidak mengeluh, karena setiap yang bergerak akan diberikan rezeki oleh Allah.

Adapun satu kalimat dari kakek sol sepatu yang membuat Baim Wong kagum dengannya.

"Mudah bagi Allah," satu kalimat dari kakek sol sepatu kepada Baim Wong yang kemudian tergiang-ngiang di kepalanya.

Bahkan, ketika Baim Wong pamit, kakek sol sepatu sempat meminta maaf karena menegurnya agar tidak pernah menyalahkan Allah SWT.

Baca Juga: Ramalan Kartu Tarot Hari Ini 15 November 2021: Sagitarius Hubungan yang Berakhir, Aquarius Terjebak

Berkali-kali kakek sol sepatu mengingatkan agar senantiasa bersyukur berapa pun nikmat yang Allah SWT berikan.

"Baik banget itu orang," kata Baim Wong setelah pergi sementara waktu meninggalkan sang kakek untuk menyiapkan sejumlah uang.

Kemudian Baim Wong kembali menemui kakek sol sepatu dan memberikan segepok uangnya.

Sementara itu, perlakuan Baim Wong kini justru menjadi sorotan usai insiden Kakek Suhud.

Baca Juga: Natasha Wilona Unggah Poto Bridesmaid Pernikahan Ria Ricis dan Teuku Riyan, Captionnya Kode Minta Nikah?

Netizen menilai Baim Wong membedakan Kakek Suhud dengan kakek sol sepatu.

Namun, jika merujuk pada insiden Kakek Suhud, netizen membandingkan perilakunya saat pertemuan pertama dengan Baim Wong.

Kakek Suhud di awal bertemu mengucapkan kalimat meminta-meminta.

Hal itu tentunya berlawanan dengan kakek sol sepatu yang justru malu-malu hingga sujud sukur saat diberi uang oleh Baim Wong.***

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: YouTube RCTI - INFOTAINMENT


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah