Orang Tua Ayu Ting Ting Dilaporkan ke KPAI, Pitra Romadhoni: Merusak Psikis dari Anak Ini

- 10 November 2021, 13:45 WIB
Orang tua dari Ayu Ting Ting yakni Abdul Rozak dan Umi Kalsum dilaporkan ke KPAI lantaran buat anak Kartika Damayanti alami trauma.
Orang tua dari Ayu Ting Ting yakni Abdul Rozak dan Umi Kalsum dilaporkan ke KPAI lantaran buat anak Kartika Damayanti alami trauma. /Kolase tangkap layar YouTube/Populer Seleb, Instagram/@mom_ayting92_

PR TASIKMALAYA - Orang tua Ayu Ting Ting yakni Abdul Rozak dan Umi Kalsum dilaporkan oleh Pitra Romadhoni kepada KPAI.

Pitra Romadhoni selaku kuasa hukum yang ditunjuk oleh Kongres Pemuda Indonesia melaporkan Abdul Rozak dan Umi Kalsum pada KPAI.

Hal tersebut berimbas dari labrakan yang dilakukan oleh Umi Kalsum dan Abdul Rozak ke kediaman orang tua Kartika Damayanti yang dikenal sebagai haters dan sering memberikan ujaran kebencian pada Ayu Ting Ting dan Bilqis.

Baca Juga: Gempi Semakin Tumbuh Besar hingga Tahu Cara Mengakses Kartu Kredit Gading Marten, Gisel Bereaksi Begini!

Sebelumnya, Kartika Damayanti diketahui telah menjadi haters dan menyebutkan kata-kata tidak pantas di sosial medianya yang ditujukan untuk Ayu Ting Ting dan Bilqis.

Dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari kanal YouTube Populer Seleb yang dibagikan pada 10 November 2021, Pitra Romadhoni mengaku sudah menerima kuasa dari Kongres Pemuda Indonesia atas kasus labrakan yang dilakukan oleh Umi Kalsum dan Abdul Rozak.

"Menerima kuasa dari Kongres Pemuda Indonesia yang memiliki kuasa dari Pak Madi dan Ibu Suwarning selaku orang tua dari Kartika Damayanti," ujarnya.

Baca Juga: Ungkap Kondisi Gala Sky Pasca Tiba di Jakarta, Ayah Bibi Andriansyah: Sakit Dipegang Aja

"Membuat laporan pengaduan di Komisi Perlindungan Anak Indonesia terkait dengan kondisi anak dalam hal ini anak dari ibu Kartika Damayanti," sambungnya.

Halaman:

Editor: Gracia Tanu Wijaya

Sumber: YouTube Seleb Populer


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x