Adiezty Fersa Dimarahi dan Diprotes Netizen Gara-Gara Gilang Dirga Undang Seorang Artis Fenomenal

- 30 Oktober 2021, 21:30 WIB
Adiezty Fersa dimarahi netizen gegara Gilang Dirga undang artis fenomenal.
Adiezty Fersa dimarahi netizen gegara Gilang Dirga undang artis fenomenal. /Instagram/@adieztyfersa

PR TASIKMALAYA - Gilang Dirga, suami dari model sekaligus penyanyi Adiezty Fersa ini dikenal sebagai artis segala bisa.

Selain warawiri di TV, Gilang Dirga pun diketahui aktif di kanal YouTube bersama sang istri Adiezty Fersa.

Kanal YouTube yang dibuat oleh Gilang Dirga dan Adiezty Fersa adalah Adiez Gilang. Sedangkan nama konten yang dibuat diberi nama Ruang Interogasi.

Baca Juga: Harris Vriza Buka-bukaan, Ungkap Sayang pada Haviza Devi Anjani hingga Bicarakan Jenjang Serius

Saat inikanal youtube milik Gilang Dirga dan Adiezty Fersa ini pun sudah kurang lebih 1,56 juta subscriber.

Setiap kali ada video baru di kanal youtube mereka, baik Gilang Dirga maupun  Adiezty Fersa kerap mengunggahnya di Instastory Instagram mereka masing-masing.

Entah kenapa, suatu ketika unggahan Adiezty Fersa justru diprotes keras netizen. Netizen tersebut memprotes keras.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Bentuk Daun Telinga Bisa Ungkap Karakter Asli Seseorang, Salah Satunya Jeli Pada Detail!

Kenapa sih Kak (Adiezty Fersa dan Gilang Dirga) undang, wawancara orang ini,” tulis salah satu netizen, dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Instastory @adieztyfersa pada Sabtu, 30 Oktober 2021.

Kelakuannya makin hari enggak karuan. Lain kali saran mohon maaf lebih selektif lagi cari bintang tamu ya kakak. Masih banyak yang penting dan berfaedah daripada orang ini,” sambung netizen yang sengaja disamarkan namanya.

Diprotes keras oleh salah satu netizen karena bintang tamu yang diundang dianggap tidak berfaedah dan sebagainya, Adiezty Fersa pun langsung memberikan penjelasan secara merinci ihwal latar belakang dirinya dan suami mengundang orang atau artis yang diprotes netizen tersebut.

Baca Juga: Terbongkar! Harris Vriza Akui CLBK dengan Haviza Devi Anjani karena Hal Ini

Begini loh guys. Sekalian kita kasih pemahamannya ya. Konten Ruang Interogasi itu pada dasarnya bukan acara talkshow selebriti,” tegas Adiezty Fersa.

Dari judulnya saja jelas Adiezty Fersa, sejak awal dibuat judul Ruang Interogasi ini untuk mengedukasi, mengambil cerita orang lain agar bisa dipelajari oleh penonton.

Dengan kata lain hal-hal yang positifnya saja yang diambil dari setiap narasumber yang diundang di Ruang Interogasi tersebut.

Baca Juga: 6 Gejala Stroke yang Wajib Diwaspadai, Jangan Sampai Terlambat Ditangani!

Dari judulnya saja harusnya sudah paham ya. Jadi sebenarnya enggak perlu itu marah atau protes,” jelas dia.

Kenapa sih undang dia. Kayak enggak ada artis lain saja. Jangan kasih dia panggung dong.  Tidak ada panggung disini. Tujuan kami adalah mengedukasi, mengambil cerita orang lain agar ada yang bisa dipelajari oleh audience,” kata Adiezty Fersa.

Bahkan, kata Adiezty Fersa, sang suami Gilang Dirga pernah mewawancara pecandu judi, homoseksual dan pejuang HIV.

Baca Juga: Tak Lelah Menanti, Luna Maya Curhat Soal Rencana Balikan dengan Ariel NOAH: Harus Ada Aksi

Apakah mereka selebriti? Bukan. Apakah tujuannya untuk bikin mereka terkenal? Bukan, tapi supaya bisa kita petik pelajaran hidupnya,” ucap dia.

Sampai disini paham,” tanya Adiezty Fersa kepada netizen.

Kendati demikian, ia tak memerinci soal artis yang diprotes oleh netizen yang disamarkan oleh istrinya Gilang Dirga tersebut.

Baca Juga: Inilah 5 Perbedaan Antara Kencan dan Menjalin Status Hubungan dengan Serius sebagai Pasangan

Apabila melihat unggahannya sebelumnya, diketahui Adiezty Fersa mengunggah soal Nikita Mirzani yang menjadi narasumber di kanal youtubenya. Besar kemungkinan artis yang diprotes netizen tersebut adalah Nikita Mirzani.

Untuk memastikannya, PikiranRakyat-Tasikmalaya.com pun mencoba mengonfirmasi kepada Adiezty Fersa soal artis yang diprotes netizen tersebut apakah betul Nikita Mirzani.

Namun sampai berita ini dibuat, Adiezty Fersa belum menjawab.***

Editor: Al Makruf Yoga Pratama

Sumber: Instagram @adieztyfersa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah