Kim Seon Ho Sebut Terinspirasi oleh Sosok Ini Saat Perankan Drakor Hometown Cha Cha Cha

- 13 September 2021, 16:13 WIB
Aktor Kim Seon Ho menceritakan sosok yang menginspirasi saat dirinya syuting Drakor Hometown Cha Cha Cha.
Aktor Kim Seon Ho menceritakan sosok yang menginspirasi saat dirinya syuting Drakor Hometown Cha Cha Cha. /Instagram.com/@seonho_kim

PR TASIKMALAYA - Aktor Kim Seon Ho menceritakan sosok yang menginspirasinya saat memerankan Hong Doo Shik dalam drama Korea (Drakor) Hometown Cha Cha Cha.

Dalam reality show 2 Days 1 Night, Kim Seon Ho menyebut DinDin sebagai sosok inspirasi dalam memerankan Hong Doo Shik dalam Drakor Hometown Cha Cha Cha.

Diketahui, Kim Seon Ho memerankan tokoh utama Hong Doo Shik dalam Drakor Hometown Cha Cha Cha.

Baca Juga: Jadi Daerah dengan Anggaran Terbesar ke-8 di Indonesia, Mendagri: Papua akan Tambah Provinsi Baru

Kim Jong Min dalam acara 2 Days 1 Night menyampaikan kepada Kim Seon Ho bahwa Drakor Hometown Cha Cha Cha mendapat sambutan hangat dari pemirsa di rumah.

Dengan rendah hati, Kim Seon Ho menceritakan bahwa itu tidak terlepas dari reality show 2 Days 1 Night.

DinDin kemudian menanyakan mengapa Hong Doo Shik dalam Hometown Cha Cha Cha selalu menyapa semua orang.

Baca Juga: Sembarangan Selfie Berbuah Petaka, Aktor Zhu Yilong Terancam Diboikot di Tiongkok!

"Aku mempelajari semuanya darimu," kata Kim Seon Ho pada 12 September 2021, dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Soompi.

Halaman:

Editor: Amila Yosalfa Fauziah

Sumber: Soompi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah