Melly Goeslaw Sampaikan Pesan Haru Ini Setelah Lagunya Disematkan di Film 'Ayla the Daughter of War'

- 19 Juli 2021, 18:33 WIB
Melly Goeslaw merasa terharu karena lagu lamanya diangkat kembali.
Melly Goeslaw merasa terharu karena lagu lamanya diangkat kembali. /Instagram.com/@melly_goeslaw

PR TASIKMALAYA - Musisi Melly Goeslaw ungkapkan rasa syukurnya di tengah pandemi Covid-19 ini.

Beberapa waktu lalu, Melly Goeslaw menyimak lagu-lagunya kembali diputarkan di TikTok.

Melly Goeslaw merasa terharu karena sejumlah lagu miliknya kini sering diputar di berbagai media sosial.

Baca Juga: Didapuk Menjadi Wakil Ketua Umum DPP IKAPPI, Melly Goeslaw akan Kunjungi Pasar di Seluruh Indonesia

"Cuma mau bilang kita semua harus berprasangka baik sama Allah SWT, di tengah pandemi Covid-19 begini," tulis Melly Goeslaw dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Instagram @melly_goeslaw pada 18 Juli 2021.

Melly Goeslaw mengakui bahwa situasi pandemi Covid-19 ini membuat kesulitan dirinya untuk berkarya.

"Lagi sulit berkarya, tiba-tiba beberapa lagu saya kembali naik lagi, berkat unggahan akun-akun di TikTok yang menempelkan lagu-lagu saya," lanjut Melly.

Baca Juga: Ungkap Kerinduannya pada Mendiang Sang Ibu, Melly Goeslaw: Kangen Banget Sama Mama

Melly mengungkapkan bahwa dirinya menyimak lagunya disematkan dalam sebuah cuplikan film.

Ia sendiri belum pernah menonton film yang dimaksud karena membaca ulasan penonton.

"Ke dalam cuplikan sebuah film berjudul 'Ayla the Daughter of War'. Saya sendiri belum berani nonton filmnya karena membaca ulasannya di internet kayaknya ini film sedih banget," ungkapnya.

Baca Juga: Sempat Video Call dengan Anak-Anak di Gaza, Melly Goeslaw: Terkurung di Rumah dalam Keadaan Genting

Melly mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat yang telah menggunakan lagunya untuk cover.

"Tapi sekali lagi saya mau bilang terima kasih untuk semua yang sering cover lagu saya atau apa pun yang bikin lagunya naik lagi," terang Melly.

"Terima kasih semuanya. Tetap berprasangka baik ya guys sama yang maha memberi rezeki, sebab Dia tahu apa yang terbaik untuk kita," tutup Melly.

Baca Juga: Melly Goeslaw Akui Lebih Memilih Punya Sedikit Teman Karena Alasan Ini

Tanggapan Melly Goeslaw lagu lamanya diputar kembali dan reaksi netizen.
Tanggapan Melly Goeslaw lagu lamanya diputar kembali dan reaksi netizen. Tangkapan layar Instagram.com/@melly_goeslaw

Dalam cuplikan video tersebut ada beberapa lagu Melly Goeslaw yang disematkan.

Di antaranya lagu berjudul 'Denting' dan 'Cinta' yang di mana lagunya dinyanyikan bersama Krisdayanti.

Baca Juga: Khawatirkan Nasib Anak-anak Gaza yang Pernah Ditemui, Melly Goeslaw: Seperti Apa Mereka? Masih Hidupkah?

Kemudian lagu 'Sepi' yang dinyanyikan Yuni Shara, lagu 'Kamu dan Kenangan' yang dinyanyikan Maudy Ayunda dan Shanna Shannon.

Unggahan Melly Goeslaw tersebut sudah ditonton oleh 590 ribu orang.

Beberapa netizen menyarankan Melly Goeslaw untuk menonton langsung film-nya.

Baca Juga: Dengar Kabar Ayah Krisdayanti Wafat, Syahrini Berikan Ucapan Belasungkawa: Turut Berduka...

"Lihat cuplikannya air mata ini mengalir sendiri," tulis akun @ikamaryani20.

"Aku nonton ini sampai sesak banget," tulis akun @mhiida31.

"Ayo diberaniin nonton teh," tulis akun @costaarif.

Baca Juga: Ayah Krisdayanti Wafat, Mulai Atta Halilintar hingga Titi DJ Sampaikan Bela Sungkawa

Dalam video yang berdurasi 3 menit 52 detik itu memperlihatkan cuplikan adegan film dengan latar lagu Melly Goeslaw.

Lagu-lagu karya Melly Goeslaw itu seakan menggambarkan suasana yang terjadi di film tersebut.***

Editor: Amila Yosalfa Fauziah

Sumber: Instagram @melly_goeslaw


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah