Sebut BTS Sukses Besar Gegara Main Uang, Acara Radio Kolombia La Mega Dihujat ARMY

- 17 Juli 2021, 14:01 WIB
Sebut BTS sukses gegara permainan uang hingga rasis kepada Korea Selatan, acara radio Kolombia ‘La Mega’ habis dihujat ARMY.
Sebut BTS sukses gegara permainan uang hingga rasis kepada Korea Selatan, acara radio Kolombia ‘La Mega’ habis dihujat ARMY. /Instagram.com/@bts.bighitofficial

Kemudian wanita tersebut juga membahas soal nominasi Grammy Awards serta berbagai nominasi penghargaan internasional lainnya yang sempat diraih BTS.

“Mereka bisa mendapatkan nominasi Grammy serta berbagai penghargaan musik bergengsi karena uang. Mereka pastinya punya sponsor,” lanjut pembawa acara La Mega.

Baca Juga: Bukan Hanya Covid-19, Kartika Putri Sebut Almarhum Ibunda Terkena Serangan Jantung dan Pengentalan Darah

Mengakhiri ucapannya, si pembawa acara membuat kesimpulan yang menjelek-jelekkan BTS dan tentunya membuat ARMY naik darah.

“Mereka bahkan belum pernah menang penghargaan. Lagu mereka dibuat karena kedutaan Korea kemungkinan memintanya. Kita tidak perlu menyukainya hanya gara-gara itu lagu BTS,” ucap si wanita yang membawakan acara radio Kolombia ‘La Mega’.

Setelah acara radio ‘La Mega’ selesai disiarkan, ARMY Kolombia segera meminta si pembawa acara untuk meminta maaf kepada BTS secepatnya.

Baca Juga: Tetap Acuh Klarifikasi dengan Ayus, Nissa Sabyan Justru Sibuk Lakukan Hal Ini

Banyaknya desakan dari ARMY Kolombia dan internasional membuat La Mega langsung setuju untuk meminta maaf di acara siaran berikutnya.

Akan tetapi permintaan maaf yang disiarkan malah membuat La Mega makin dikecam bukan hanya oleh ARMY saja tetapi oleh pendengar lainnya secara umum.

Sebab permintaan maaf mereka dinilai memiliki agenda rahasia berbau rasis kepada negara Korea Selatan.

Halaman:

Editor: Linda Agnesia

Sumber: Koreaboo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x