Terawang Soal Pandemi Covid-19, Mbak You: Tidak akan Hilang

- 11 Juni 2021, 19:50 WIB
Mbak You terawang Covid-19 tak akan hilang.
Mbak You terawang Covid-19 tak akan hilang. /Tangkap layar YouTube Trans 7 Official/

PR TASIKMALAYA - Peramal Mbak You baru-aru ini menerawang terkait pandemi Covid-19  yang melanda Indonesia.

Hal tersebut diungkapkan Mbak You ketika dirinya mendapat pertanyaan dari netizen terkait pandemi Covid-19.

Dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari kanal Youtube Trans7 Official yang dibagikan pada Jumat, 11 Juni 2021. Mbak You menjawab pertayaan netizen yang dibacakan oleh Sule.

Baca Juga: Ogah Balikan dengan Mantan, Amanda Manopo Pilih Cari yang Baru

Netizen dengan nama akun @pangeranrustony_86 tanyakan pada Mbak You terkait Covid-19.

"Mbak You kan seorang peramal profesional, saya mau tanya Mbak You corona kapan hilangnya ya?," ungkap netizen.

Mendengar pertanyaan tersebut, Mbak You menjelaskan jika corona akan terus ada.

Baca Juga: Diduga Sindir Balik Ayah Rozak, Nagita Slavina Buat Video TikTok: Lo Ngomongin Gue, Gue Bodo Amat!

"Dari pertama saya sudah bilang, corona tidak akan hilang," ujarnya.

Menurut Mbak You, manusia akan menyesuaikan diri dengan keadaan yang terjadi saat ini.

"Kita yang akan menyesuaikan keadaan itu seperti pergantian peradaban," jelasnya .

Baca Juga: Amanda Manopo Tiba-tiba Pamit dari Media Sosial, Pemeran Andi di Ikatan Cinta: Nggak Mau Kayak Gini Terus

Dijelaskan Mbak You jika semua akan kembali seperti sedia kala namun dengan keadaan adanya corona.

"Jadi kita semua lebih bersih, meningkatkan semuanya dan nanti immunnya naik, akan lebih stabil," ujarnya.

"Semuanya akan berdampingan antara corona dan kita dan semua akan seperti sedia kala," sambungnya. 

Baca Juga: Salah Tingkah Diajak Nikah Raffi Ahmad, Ayu Ting Ting: Ya Allah, Pake Nanya Gitu Ya?

Walau kehidupan terus berjalan, Mbak You mengakui adanya kebiasaan masa lalu yang akan kembali dibiasakan.

"Cuma kita hadapannya emang lebih tinggi. Ada sebagian yang kita mundur seperti masuk rumah cuci tangan, kesehatan ditingkatkan. Tapi kembali semua berdampingan," ungkapnya.

"Kita akan terbiasa, seperti disaring. Banyak doa, InsyaAllah akan bertahan," pungkasnya.***

Editor: Al Makruf Yoga Pratama

Sumber: YouTube Trans 7 Official


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x