Tanggapi Pemberitaan Keluarganya di Malaysia, Atta Halilintar: Ngajarin Aku Taat Peraturan dari Kecil

- 8 Juni 2021, 08:00 WIB
 Ata halilintar bantah keluarganya yang dituding melanggar prokes yang ditetapkan oleh negara Malaysia dimana keluarganya tinggal.
Ata halilintar bantah keluarganya yang dituding melanggar prokes yang ditetapkan oleh negara Malaysia dimana keluarganya tinggal. /Instagram attahalilintar

PR TASIKMALAYA - Keluarga Atta Halilintar dikabarkan tidak mematuhi peraturan protokol kesehatan di kediamannya saat ini yaitu Malaysia.

Atta Halilintar pun memberi klarifikasi jika kabar tersebut adalah kebohongan dan termasuk pencemaran nama baik.

Dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari kanal Youtube Esge Entertainment yang dibagikan pada Senin, 7 Juni 2021. Atta Halilintar menjelaskan bahwa berita yang beredar hanyalah sebuah gosip belaka.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Karir Hari Ini 8 Juni 2021: Capricorn Menemukan Peluang yang Bagus, Gemini Hindari Kebohongan!

"Engga, itu gosip aja. Disana biasanya kan ada yang bikin-bikin cerita, ada yang bikin berita juga. Dia udah minta maaf pas ku lihat kemarin," ujarnya.

Diakui Atta Halilintar bahwa dirinya tidak mengikuti isu yang sedang ramai membicarakan keluarganya tersebut.

"Aku engga ngikutin sih sebenarnya, jadi takut salah ngomong," ungkapnya.

Baca Juga: Ikatan Cinta 8 Juni 2021: Nino Berhasil Buat Aldebaran Sangat Ketakutan hingga Andin Labrak Elsa

"Tapi kemarin aku juga engga tau juga berita itu, tapi kemarin aku dikirimin banyak. Yang bikin beritanya udah minta maaf," sambungnya.

Atta Halilintar menepis kabar tersebut dan diakuinya bahwa keluarga Halilintar sangat akrab di wilayahnya tersebut.

"Engga ah, keluarga engga ada di usir-usir. Engga ada, malah bersahabat ko sama masyarakat sana. Maksudnya kita kalau tinggal di satu tempat yang penting keamanan, kenyamanan bersama," jelaskannya.

Baca Juga: J-Hope Ungkap Harapan BTS, Salah Satunya Berhasil Bawa Pulang Piala Grammy Awards Tahun Depan!

Menjadi keluarga yang taat dengan peraturan, Atta Halilintar menekankan bahwa pembuat kabar tersebut telah meminta maaf kepadanya.

"Apalagi keluarga aku sebenarnya taat peraturan, taat apapun jadi menurutku engga ada lah yang kaya gitu," ujarnya.

"Engga ada yang melanggar prokes, setauku engga ada sampai kemarin ada yang minta maaf udah bikin berita melanggar prokes itu. Itu kan sama aja pencemaran nama baik gitu," sambungnya.

Baca Juga: Kode Redeem FF 'Free Fire' 8 Juni 2021 Terbaru: Dapatkan Skin hingga Bundle Resmi dari Garena!

Atta Halilintar menjelaskan bahwa kedua orang tuanya selalu mendidiknya untuk taat terhadap peraturan.

"Padahal aku sekarang aja disini pakai masker, kemana aja pakai masker. Apalagi orang tua aku yang tiap hari ngaharin aku tuh taat peraturan, dari kecil itu aku diajarin taat peraturan," ucapnya.

"Jadi engga mungkin orang tua aku ngelanggar-ngelanggar. Maksud aku tuh baik banget, engga mungkin ngelanggar," sambungnya.***

Editor: Tita Salsabila


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x