BTS dan ARMY Dapat Tuduhan dari Laman Stereogum, Kok Bisa?

- 4 Juni 2021, 22:00 WIB
Laman Stereogum memberikan tuduhan yang menyangkut BTS dan penggemarnya ARMY terkait tangga lagu billboard!*
Laman Stereogum memberikan tuduhan yang menyangkut BTS dan penggemarnya ARMY terkait tangga lagu billboard!* /Tangkap layar YouTube.com/BTS

Akan tetapi, Stereogum bukan mengapresiasi ‘Dynamite’ sebagai lagu melainkan sebagai produk yang berhasil menggaet perhatian publik.

BTS dan distributor mereka mengeluarkan satu produk yang didesain untuk menarik perhatian publik sebanyak mungkin agar mendukung mereka,” tulis laman Stereogum soal ‘Dynamite’.

Baca Juga: Rizki DA Rilis Lagu, Netizen Julid: Ngeluarinnya Pas Mantan Mau Nikah

“Dynamite diluncurkan Agustus 2020 dan debut di nomor 1 Billboard Hot 100. Jadi lagu K-pop pertama yang pernah meraih posisi tersebut,” sambung Stereogum.

Kemudian Stereogum mengaitkan kesuksesan lagu Dynamite dengan lagu Savage Love milik Jason Derulo.

Menurut Stereogum, Savage Love ketika hanya dibawakan oleh Jason Derulo, lagu itu cuma berhasil bertengger di posisi 10 besar selama beberapa saat saja.

Baca Juga: Trauma Gempa hingga Takut Gedung Bertingkat, Pasha Ungu Ungkap Pengalamannya Jadi Korban Tsunami Palu

Kemudian posisinya di tangga lagu makin lama makin merosot. Nah, begitu BTS dilibatkan dalam versi remix dari Savage Love, tiba-tiba saja lagu tersebut langsung memuncaki tangga lagu.

Beberapa bulan setelahnya, BTS merilis Life Goes On, dan menurut Stereogum lagu biasa saja tersebut langsung bisa debut di puncak tangga lagu.

Lebih jauh, laman Stereogum kemudian membahas soal lagu bahasa Inggris kedua dari BTS yaitu Butter.

Halaman:

Editor: Asri Sulistyowati

Sumber: Koreaboo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x