Deddy Corbuzier dan Uus Bicarakan Anime Attack on Titan: Tidak Ada Orang Baik dalam Peperangan

- 3 Juni 2021, 16:20 WIB
Magician sekaligus YouTuber Deddy Corbuzier dan komedian Uus membicarakan terkait anime populer Attack on Titan.
Magician sekaligus YouTuber Deddy Corbuzier dan komedian Uus membicarakan terkait anime populer Attack on Titan. /Tangkapan layar YouTube/Deddy Corbuzier

Deddy Corbuzier menyatakan kecewa terhadap anime Attack on Titan.

“Okay, kita ngomongin Eren, lu udah baca komiknya? Udah tahu ending ceritanya?,” ujar Uus bertanya.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Gemini, Cancer, Leo, dan Virgo Kamis, 3 Juni 2021: Berjuang di Kehidupan

Deddy Corbuzier menyatakan bahwa dia sudah mengetahui ending cerita anime Attack on Titan yang menampilkan tokoh utama Eren Jeager.

“Lu setuju atau enggak sama (tindakan) Eren?,” tutur Uus.

“Bagus sih. Kecewanya itu gini, jadi film politik ujungnya,” ujar Deddy Corbuzier menjawab Uus.

Baca Juga: Krisdayanti Bongkar Penyebab Aurel Hermansyah Keguguran: Joget TikTok, Besoknya Langsung...

Namun, Uus menjelaskan bahwa dari awal kehadirannya, anime Attack on Titan memang sudah bernuansa politis.

Deddy Corbuzier sendiri berharap di awal anime Attack on Titan bahwa film kartun Jepang itu bisa penuh dengan aksi. Namun, polanya, menurutnya lebih bergeser ke arah politik.

“Uh, mantap ini Om Deddy. Anda ternyata seorang wibu,” ujar Uus.

Halaman:

Editor: Aghnia Nurfitriani

Sumber: YouTube Deddy Corbuzier


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah