Penjelasan Ending Parasyte The Grey: Berbeda dari Manga, Konsep Ulang Parasit yang Layak Disaksikan

6 April 2024, 07:05 WIB
Jeon So Nee pemeran Jung Su In dalam Parasyte The Grey umur berapa? /Instagram/@somewheregreeny/

PR TASIKMALAYA - Serial horor Korea Selatan, Parasyte The Grey baru saja tayang di Netflix. Simak penjelasan ending dari seluruh episode yang sudah tayang pada Jumat, 5 April 2024.

Netflix baru saja merilis enam episode dari serial horor Parasyte The Grey. Setiap episodenya yang dirilis berdurasi kurang lebih satu jam.

Parasyte The Grey garapan sutradara Yeon Sang Ho ini menceritakan tentang pertemuan mengerikan dengan makhluk parasit misterius yang menetap di manusia hingga memicu pembunuhan yang mengerikan.

Serial ini juga dibintangi oleh Jeon So Nee, Koo Kyon Hwan dan Lee Jung Hyun. Berikut ini adalah penjelasan ending Parasyte The Grey yang dikutip dari Leisure Byte.

Penjelasan Ending Parasyte The Grey

Berikut ini merupakan biodata serta profil pemain drakor Parasyte The Grey, tayang mulai hari ini di Netflix. Netflix

Baca Juga: Link Nonton Parasyte: The Grey Sub Indo Lengkap dengan Jadwal Tayang, Preview, dan Spoilernya!

Bukan remake Korea dari manga Jepang, serial ini menghadirkan imajinasi ulang yang berlatar Korea Selatan dan membicarakan tentang orang-orang berbeda yang terkena dampak makhluk parasit yang jatuh dari langit.

Cerita awal dimulai dengan kutipan tentang keberadaan spesies manusia sangat mempengaruhi dunia. Hal itulah yang mendasar dan melatarbelakangi keberadaan makhluk mirip cacing yang disebut dengan parasit.

Mereka dianggap sebagai tindakan balasan evolusioner manusi dan tujuan utamanya adalah memusnahkan manusia dengan cara apapun.

Parasit ini sangat cerdas dan mereka hidup di tubuh Su In, dan parasit tersebut berusaha melindungi inangnya agar dapat bertahan hidup.

Parasyte The Grey tak hanya menceritakan dasar dari tumbuhnya parasit saja, melainkan sifat dan cara mengidentifikasinya. Meskipun mirip dengan manga, cerita yang disuguhkan sangat berbeda.

Namun, bagi yang familiar dengan anime dan manga, serial ini sangat jauh dari ekspektasi mereka. Di sisi lain, petugas kepolisian di serial ini sangat lambat.

Baca Juga: Tayang Sore Ini! Cek Berikut Link Nonton hingga Spoiler Parasyte: The Grey

CGI dan sinematografi dalam serial ini cukup baik. Penampilan para aktor cukup bagus dalam menggambarkan peran mereka masing-masing.

Bagi pecinta anime dan pernah membaca manganya, Parasyte The Grey cocok untuk disaksikan. Serial ini memiliki enam episode dan dapat disaksikan melalui tautan link nonton di sini.***

Editor: Thytha Surya Swastika

Sumber: Leisure Byte

Tags

Terkini

Terpopuler