One Piece 1087 Tidak Dirilis Pekan Ini, Simak Jadwal Tayang Terbaru

9 Juli 2023, 08:52 WIB
Sosok karakter Sabo dalam anime One Piece. /Twitter @Eiichiro_Staff

PR TASIKMALAYA – Penggemar manga One Piece harus menunggu beberapa waktu lagi untuk dapat melihat karya hebat dari Eiichiro Oda. Chapter 1087 tidak akan dirlis pekan ini!

Manga One Piece terakhir kali dirilis pada 11 Juni 2023 lalu dengan chapter 1086 yang berjudul Gorosei.

Kisah Monkey D Luffy dan kawan-kawan kemudian tidak dirilis lagi dalam waktu yang lama. Manga ini mengalami hiatus selama satu bulan.

Penggemar belum dapat menyaksikan One Piece chapter 1087 karena masih tidak akan tayang pada Minggu, 9 Juli 2023.

Baca Juga: Login di cekbansos.kemensos.go.id untuk Cek Daftar Penerima Bansoso PKH Tahap 3 2023 di Kota Tasikmalaya

Hiatusnya One Piece selama satu bulan disebabkan karena Eiichiro Oda yang menjalani operasi astigmatisme.

Astigmatisme merupakan gangguan penglihatan akibat kelainan. Hal itu menyebabkan penglihatan sang mangaka kabur sehingga sangat memengaruhi dalam menggambar.

Eiichiro Oda kemudian memutuskan untuk melakukan operasi. Keputusan ini telah dipertimbangkan sejak lama dengan editornya sejak tahun lalu.

Oleh karena itu, One Piece dijeda untuk waktu satu bulan lamanya mulai dari 19 Juni 2023.

Baca Juga: NONTON GRATIS One Piece Episode 1068 Sub Indo: Fase Akhir dari Negeri Wano!

Kapan One Piece Chapter 1087 Rilis?

Chapter terbaru akan dirilis dalam waktu dekat yakni pada Minggu, 17 Juli 2023.

Perilisan One Piece chapter 1087 dikonfirmasi melalui situs Manga Plus yang merupakan situs legal dan gratis dalam membaca manga.

Anda dapat membaca One Piece chapter 1086 atau sebelumnya dengan mengakses LINK INI.

Baca Juga: Bleach TYBW Part 2 Episode 1 Tayang Kapan dan Jam Berapa? Cek juga LINK NONTON dan Preview

Pada chapter 1068, penggemar dikejutkan dengan beberapa hal di antaranya semua nama Gorosei yang terungkap, alasan Kerajaan Lulusia dihancurkan, hingga cerita dari Sabo soal Lulusia.

Tak hanya itu, Seraphim lain yakni Crocodile, Gecko Moria, dan Doflamingo akhirnya diperlihatkan dalam chapter tersebut.***

Editor: Al Makruf Yoga Pratama

Tags

Terkini

Terpopuler