Preview, Jadwal dan Link Nonton Taxi Driver 2: Lee Je Hoon Hancurkan Siapapun yang Mengancam Tim Taksi Pelangi

17 Februari 2023, 14:31 WIB
Link nonton Taxi Driver 2 tayang hari ini Jumat 17 Februari 2023. /Viu.com/

PR TASIKMALAYA – Taxi Driver 2 akan tayang perdana pada malam ini, 17 Februari 2023. Sebelumnya, pada musim pertamanya yang dirilis pada tahun 2021, Taxi Driver berhasil curi perhatian para penonton.

Melansir laman Soompi, berdasarkan webtoon populer dengan judul yang sama, ‘Taxi Driver’ adalah sebuah drama tentang layanan taksi misterius yang membalas dendam atas nama para korban yang tidak bisa mendapatkan keadilan melalui hukum.

Banyak para penggemar terutama Kdrama lovers sudah tak sabar menonton drama bergenre action ini pada musim keduanya. Apakah Anda juga sudah tidak sabar untuk menantikan Taxi Driver 2 ini?

Maka dari itu, simak preview dan jadwal tayang Taxi Driver 2 disertai link nonton di bawah ini.

Baca Juga: Beda Jam Tayang di SBS dan VIU, Cek Update Terbadu Drama Korea Taxi Driver 2 Episode 1 Malam Ini

Preview

Pada Taxi Driver 2, Lee Je Hoon akan kembali berperan sebagai Kim Do Gi, mantan perwira pasukan khusus yang bekerja sebagai pengemudi untuk dinas tersebut, sementara Kim Eui Sung, Pyo Ye Jin, dan lebih banyak lagi berperan sebagai sesama anggota tim Taksi Pelan

Berdasarkan teaser terbaru, drama ini akan dimulai dengan reuni tim Taksi Pelangi saat Ahn Go Eun (Pyo Ye Jin) berkomentar, “Aku akan kembali ke tempat seharusnya.”

Kim Do Gi menyambut kembali timnya saat dia berkomentar, “Kalau begitu, akankah kita mulai lagi?”.

Baca Juga: The Last of Us Episode 6: Jadwal Tayang dan Spoiler dari HBO, Cek di Sini!

Beberapa misi pertama mereka berubah menjadi benar-benar konyol dengan mengharuskan Ahn Go Eun dan Kim Do Gi untuk bertindak sebagai pasangan suami istri yang memuakkan, dan Kim Do Gi harus terus berubah menjadi berbagai karakter.

Berdasarkan preview di atas, bagaimana tim taxi pelangi ini bisa menyelesaikan misi mereka yang menjadi konyol tersebut? Tonton kelanjutan kisah mereka di Taxi Driver 2 yang akan tayang perdana pada malam ini.

Jadwal Tayang dan Link Nonton

Taxi Driver 2 dijadwalkan akan mengisi slot jadwal tayang di SBS setiap hari Jumat dan Sabtu. Episode 1 dijadwalkan tayang perdana hari ini, Jumat, 17 Februari 2023.

Baca Juga: 18 Twibbon Isra Miraj 2023: Sebuah Perjalanan Agung yang Sarat Akan Hikmah

Secara keseluruhan, Taxi Driver 2 ini akan menayangkan sebanyak 16 episode dan akan ditayangkan di SBS pukul 22.00 KST atau 20.00 WIB dan di VIU tayang pukul 22.00 WIB.

Adapun link nonton untuk menonton Taxi Driver 2 ini, Anda bisa mengaksesnya di sini.***

Ikuti terus informasi taxi Driver 2 di Google News

Editor: Thytha Surya Swastika

Sumber: Soompi

Tags

Terkini

Terpopuler