5 Karakter Wanita Terbaik dan Populer di Anime My Hero Academia

16 Februari 2023, 15:36 WIB
Simak berikut ini adalah lima karakter terbaik dan populer di anime My Hero Academia, salah satunya Mirko. /youtube

PR TASIKMALAYA – Boku no Hero Academia yang diterbitkan di Indonesia dengan judul My Hero Academia adalah sebuah seri manga Shonen Jepang yang paling populer di kalangan penggemar.

Anime My Hero Academia yang ditulis dan diilustrasikan oleh Kohei Horikoshi. Cerita yang mengisahkan tentang Izuku Midoriya seorang lelaki dengan kekuatan super yang disebut quirk.

Disisi lain My Hero Academia menampilkan beberapa pemeran wanita yang cukup baik. Meskipun serial ini mendapatkan kritikan dalam hal penanganan karakter wanita oleh pengarangnya.

Namun, untuk hal ini pemeran wanita di My Hero Academia adalah karakter yang cukup baik dan masih layak untuk ditayangkan.

Baca Juga: Inilah Penjelasan dan Teori dari Dua Post Credit Ant-Man and the Wasp: Quantumania, Mengandung Spoiler!

Melansir PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari laman Game Rant, inilah beberapa karakter wanita terbaik di My Hero Academia.

1. Ochaco Uraraka

Ochaco Uraraka adalah seorang pahlawan wanita yang lucu, manis serta menggemaskan. Dia dikenal sebagai Uravity salah satu karakter utama di My Hero Academia.

Karakter yang didesain oleh Kohei Horikoshi sensei ini banyak menarik perhatian para penggemar untuk menjadikannya waifu favorit.

Baca Juga: Tes IQ: Lihat Ada 3 Perbedaan Antar Gambar? 30 Detik Bagi Orang yang Jeli Menemukan Semuanya

Sifat alaminya yang ceria, mampu membawa suasana positif kepada teman-teman di sekitarnya dan dia termasuk pahlawan yang paling sederhana.

Dengan motivasi yang tinggi, dia ingin menjadi pahlawan ketika para pahlawan membutuhkan pertolongan.

Karakter Ochaco adalah karakter yang paling cemerlang. Seiringnya berjalannya seri dia juga semakin berkembang dengan kekuatannya.

Baca Juga: Aidil Sharin Sahak Sebut Persiapan Persikabo 1973 Cukup Singkat Jelang Laga Lawan Borneo FC di BRI Liga 1

2. Momo Yaoyorozu

Momo adalah salah satu karakter terpintar di My Hero Academia diantara karakter wanita terbaiknya.

Dia juga memiliki quirk yang sangat unik dan bahkan bisa dibilang overpowered dan dia murid terpandai di kelas 1-A SMA U.A.

Jurus andalan Momo tersebut pun memiliki sebutan Yaoyorozu’s Lucky Bag dan pertama kali terungkap pada arc Joint Training Battle.

Momo merupakan karakter pendukung dan memainkan peran itu dengan sangat baik. Menjadikan wanita yang ideal di anime ini.

Baca Juga: Taxi Driver 2 Episode 1 di tvN dan VIU Beda Jadwal Tayang, Cek juga Link Nontonnya

4. Froppy

Dikenal sebagai pahlawan Musim Hujan, Froppy juga merupakan karakter support di My Hero Academia sama seperti Momo.

Froppy alias Tsuyu Asui  adalah gadis pendek dengan penampilan seperti katak dan memiliki rambut hijau laut gelap yang panjang.

Karakter dia yang lugas dan santai yang selalu mengatakan apa yang ada di pikirannya dan apa yang dia pikirkan tentang orang lain.

Kekuatannya sangat unik dan menjadi tambahan yang aneh bagi grup. Dia memiliki quirk bernama Frog yang memberikan fitur katak serta kemampuan katak.

Baca Juga: Borneo FC Samarinda Akan Menjamu Persikabo 1973 di Kandangnya, Andre Gaspar: Menambah Motivasi

5. Mirko

Mirko adalah pahlawan nomor lima di My Hero Academia dan tambahan yang luar biasa dari Horikoshi untuk para pemain.

Dengan kekuatannya yang luar biasa hingga ia mampu menyerbu para Nomu sendirian, membuat karakter Mirko memancing perhatian para penggemar.

My Hero Academia bab 262 mengonfirmasikan  kalau kekuatan quirk Mirko adalah Rabbit. Namun, kekuatan kelinci levelnya sangat super luar biasa.

Baca Juga: Tes IQ: Mari Ikut Melukis Bersama Kedua Anak Ini dan Temukan 3 Perbedaan pada Gambar Tersebut!

Dalam Final War Saga, dia menunjukan kehebatan bertarungnya yang sangat luar biasa dengan menghadapi Shigaraki dalam pertempuran.

Tidak diragukan lagi, Mirko adalah salah satu karakter wanita terbaik dan kuat dalam anime My Hero Academia.***

 

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: Game Rant

Tags

Terkini

Terpopuler