Simak Kumpulan Web Drama yang Bikin Candu, Cocok Mengisi Weekend Kamu loh!

10 Februari 2023, 11:17 WIB
Simak berikut ini adalah web drama (drama berdurasi pendek) pendek yang bikin candu dan cocok untuk mengsi weekend Kamu. /Instagram.com/@twentytwenty.webdrama

PR TASIKMALAYA - Akhir pekan sering kali menjadi hari yang ditunggu sekali untuk semua orang. Banyak dari kamu yang susah menyempatkan menonton drakor/web drama di hari weekday dan pada akhirnya kamu memilih maraton drakor di hari weekend atau akhir pekan. 

Pasti beberapa dari kamu ada yang tidak bisa begadang dan nonton drakor yang memiliki episode panjang, sehingga memilih sejumlah web drama (drakor berdurasi pendek) untuk Kamu saksikan secara cepat dalam waktu satu atau dua hari. 

Diketahui, web drama ini biasanya setiap episode berkisar dari beberapa menit hingga hanya di bawah satu jam.seperti web drama "Miracle," "User Not Found," dan banyak lagi. 

Tak hanya itu, web drama kni juga cocok untuk kamu yang ingin nonton drakor pendek tapi tetap terasa romansa dan keseruannya. Simak 5 web drama yang dijamin bikin kamu candu dan bisa mengisi akhir pekan kamu. 

Baca Juga: Merasa Cerdas? Coba Buktikan dengan Temukan 3 Perbedaan pada Gambar Tes IQ Ini dalam 22 Detik

Dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Soompi, ada banyak web drama yang menawarkan semua romansa dan cerita yang seru, tanpa kamu harus meluangkan terlalu banyak waktu untuk memulai menonton drakor baru. 

Berikut adalah lima web drama Korea yang benar-benar dijamin seru untuk mengisi akhir pekan kamu, segera tambahkan ke daftar list tontonan kamu ya!

Miracle

"Miracle" menceritakan seorang fangirl Kpop bernama Lee Soo Rin (Kang Min Ah) yang bertemu idolanya Luis (Chani SF9) dua kali dalam hidupnya. Akibatnya, persahabatan dan kehidupan cintanya menjadi rumit dengan kehadirannya. 

Baca Juga: Sebelum Pilih Lee Da In, Lee Seung Gi Pernah Dekat dengan 2 Artis Populer Ini, Siapa Saja?

Lee Soo Rin dan Luis bertemu sebagai fangirl dan idola, masing-masing setelah beberapa tahun kemudian Lee Soo Rin tumbuh dewasa dan diberi kesempatan untuk bekerja sama dengannya. Tetapi salah satu sahabat lamanya, Min Si Woo (Hwiyoung SF9), disini cinta segitiga dimulai. 

"Miracle" adalah drakor pendek yang sempurna untuk dinikmati jika kamu adalah penggemar Kpop hardcore. Kedua anggota SF9 membintangi seri ini yang menerangi industri musik. Persahabatan yang menggemaskan dan kisah cinta yang ringan untuk kamu tonton ini adalah salah satu yang tidak boleh kamu lewatkan!

User Not Found

Drakor pendek satu ini menceritakan kehidupan impian untuk sekolah menengah Yoo Min Jae (Shin So Hyun). Setelah pindah ke sekolah baru, Yoo Min Jae langsung bergabung dengan kerumunan populer. Namun, popularitasnya hanya karena dia berbagi nama yang sama dengan murid pindahan lainnya (Han Ye Ji) yang populer di sekolah terakhirnya. 

Baca Juga: Keren dan Bikin Degdegan! Berikut Para Wanita Tertomboy Idaman yang Ada dalam Anime

Kedua gadis itu memutuskan untuk menukar diri mereka dan secara tak terduga membentuk persahabatan yang kuat dalam prosesnya. Serial ini wajib ditonton karena ceritanya manis namun tetap memiliki lika-liku yang mengejutkan. 

Kisah cinta Yoo Min Jae dengan Shin Yi Joon (Bae Jin Young dari CIX) yang lucu, sementara nasib persahabatannya akan membuat Anda menebak-nebak hal yang tidak terduga. 

Anda tidak akan bisa berhenti menonton permata langka ini! "User Not Found" adalah drakor pendek yang bagus dan ringan dan ini wajib kamu tonton drakor yang lebih dari sekadar cerita anak sekolah.

Baca Juga: Dituding Pansos usai Ungkit YouTuber Sombong, Bunga Zainal Beri Jawaban Menohok: Sifat Busuk Bakal...

Twenty Twenty 

Drakor pendek berjudul “Twenty Twenty” ini menceritakan mahasiswa Chae Da Hee (Han Sung Min) dan Lee Hyun Jin (Kim Woo Seok) tertarik satu sama lain oleh drama keluarga masa lalu dan sekarang. 

Selama tahun pertama mereka di perguruan tinggi, kedua mahasiswa baru itu tercekik oleh cara keluarga mereka yang sangat strict parent dan bertujuan untuk membebaskan diri. Chae Da Hee dan Lee Hyun Jin mulai berkencan, dan hubungan mereka dengan keluarga dan teman mulai berangsur-angsur berubah.

Kamu akan sangat ingin melihat siapa yang akan menjadi orang pertama yang memulai romansa, detail kencan pertama mereka, dan bagaimana keluarga dekat dan teman-teman mereka akan bereaksi terhadap pemberontakan halus mereka. 

Baca Juga: Jangan Ngaku Jenius Jika Tak Bisa Kerjakan Tes IQ Ini dalam 25 Detik!

Ini adalah drama yang akan membuat kamu tergoda untuk menyelesaikannya dalam sehari dan merekomendasikan kepada teman-teman kalian!

A-Teen

Drakor pendek satu ini menceritakan enam remaja mengatur dan memimpin kalangan siswa sekolah menengah, persahabatan, dan cinta pertama dalam drakor pendek yang menyenangkan ini. 

Siswa SMA Do Ha Na (Shin Ye Eun), Kim Ha Na (Lee Na Eun), Yeo Bo Ram (Billlie's Suhyeon), Ha Min (Kim Dong Hee), Nam Si Woo (Shin Seung Ho), dan Cha Gi Hyun (Ryoo Ui Hyun) adalah sekelompok teman yang berusaha membuat keputusan terbaik dalam hidup meskipun mereka baru berusia 18 tahun. 

Baca Juga: Tes IQ: si Cerdas Pasti Menyadari Ada 3 Perbedaan dari Gambar Wanita Mukbang Ini dalam 25 Detik

Do Ha Na, Kim Ha Na, dan Yeo Bo Ram berurusan dengan kecemburuan dan persaingan persahabatan, sementara Ha Min, Nam Si Woo, dan Cha Gi Hyun bercanda dan memperebutkan gadis-gadis.

"A-Teen" adalah drama terbaik untuk ditonton jika kamu adalah pemula dalam persoalan drakor! 

XX

Drakor pendek berjudul “XX” ini menceritakan Na Na (Hani EXID) dan Lee Roo Mi (Hwang Seung Eon) dimana mereka adalah teman baik lima tahun lalu, tetapi salah satu pacar yang selingkuh datang di antara mereka, dan itu memutuskan ikatan dekat mereka. 

Baca Juga: Tes IQ: Hanya dalam 23 Detik, Bisakah Kamu Selesaikan Tantangan Teka-Teki Gambar Ini?

Beberapa tahun kemudian kedua wanita itu bertemu lagi sebagai kepala bartender dan pemilik bar, mereka diberi kesempatan untuk memperbaiki hubungan mereka.

"XX" adalah jenis drakor yang mengalir seperti film, ia memiliki karakter realistis yang berurusan dengan pengkhianatan. Hanya ada lima episode, tetapi masing-masing episode diisi dengan semua cerita yang seru.

Apakah ada drakor pendek yang membuat kamu candu untuk menontonnya, jangan lupa rekomendasikan teman-teman kamu.***

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: Soompi

Tags

Terkini

Terpopuler