5 Lagu K-pop Wanita dengan Pencapaian yang Mengesankan

8 Oktober 2022, 07:01 WIB
Berikut adalah daftar lima lagu girband K-pop yang memperoleh pencapaian yang luar biasa, salah satunya Pink Venom. /Instagram/@blackpinkofficial

PR TASIKMALAYA - Korea Selatan tidak hanya terkenal akan drama-dramanya yang hits, deretan lagu K-pop pun juga terkenal.

Banyak girlband maupun boyband K-pop yang terkenal di berbagai negara bahkan ada yang mewakili negaranya di kancah internasional, seperti BTS.

K-pop banyak digandrungi anak muda hingga ibu-ibu muda, mulai dari lagu, tariannya hingga penampilan mereka.

Akhir-akhir ini banyak sekali boyband dan girlband yang merilis lagu baru.

Baca Juga: Spy X Family Season 2 Episode 14 Kapan Tayang di Indonesia? Berikt Jadwal Tayang Lengkap dengan Spoilernya

Berikut 5 lagu K-pop wanita hits dengan pencapaian yang mengesankan dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Pink Villa.

1. Pink Venom - BLACKPINK

Lagu Pink Venom merupakan salah satu lagu dari album comeback BLACKPINK, Born Pink.

Pada hari pertama penjualan, albumnya mencapai satu juta pesanan. Hal ini membuat BLACKPINK membuktikan dirinya tidak mengecewakan penggemar.

2. Talk That Talk - TWICE

Lagu TWICE ini masih memecahkan rekor hingga saat ini. Album baru ini merupakan album kedua.

Baca Juga: Tes IQ: Temukan 5 Perbedaan yang Luar Biasa Sulit, Kalau Jenius dan Jeli Tak Mungkin Gagal!

TWICE merupakan grup yang mempertahankan peringkatnya di posisi teratas di Billboard World Albums Chart.

3. After Like - IVE

Lagu ini memenangkan girl grup K-pop ini untuk Perfect All-Kill (atau PAK) pertama mereka.

Selain itu, dari lagu ini mereka memborong 9 piala dalam acara musik. Di samping itu, IVE juga tercatat sebagai penjualan terlaris ketiga dalam album K-pop wanita.

4. POP! - Nayeon TWICE

Penampilan Nayeon di video musiknya dengan judul POP! ini mendapat perhatian melebihi 100 juta penonton di YouTube.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Anda Orang yang Cerdas atau Sopan? Ungkap Karakter Lewat Gaya Berjalan

Dalam lagu ini Nayeon bernyanyi solo dan ini merupakan pencapaian yang mengejutkan.

5. FOREVER 1 - Girl's Generation

Lagu comeback dari Girl's Generation setelah 5 tahun hiatus ini cukup banyak dinantikan oleh penggemar.

Tidak heran jika lagu ini dapat mencapai posisi teratas cukup lama. Melihat kedelapan anggota mereka kembali dan tampil bersama membuat penggemar mereka di seluruh dunia penuh dengan nostalgia.

Baca Juga: Tes IQ: Jangan Kaget, Ada 5 Perbedaan di Keluarga Ini! Pakai Logika dan Carilah

Tadi adalah 5 lagu K-pop wanita hits dengan pencapaian yang mengesankan. Adakah idola favorit Anda atau adakah lagu favorit Anda?.***

Editor: Thytha Surya Swastika

Sumber: Pink Villa

Tags

Terkini

Terpopuler