Captain America: New World Order Berpotensi Mengembalikan Red Skull Menjadi Penjahat yang Seharusnya

2 Agustus 2022, 21:30 WIB
Captain America: New World Order beri petunjuk kembalinya Red Skull. /Marvel

PR TASIKMALAYA - Dalam pegelaran San Diego Comic Con 2022, Marvel mengumumkan judul terbaru Captain America 4 yakni Captain America: New World Order.

Captain America: New World Order akan menjadi film Captain America versi dari Sam Wilson.

Film Captain America: New World Order akan menjadi bagian dari fase 5 MCU.

Dalam panel Captain America: New World Order akan dirilis pada 3 Mei 2024.

Baca Juga: Tes Fokus: Jangan Kalah dengan Anak-anak! Temukan Sesuatu yang Aneh dalam 20 Detik dan Buktikan Kamu Teliti

Mengambil nama dari teori konspirasi dunia, New World Order didasarkan pada kisah dengan nama yang sama di komik Marvel.

Dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari CBR, di komik Red Skull menjadi pemimpin dalam kejadian tersebut.

Mungkinkah judul Captain America: New World Order menandakan potensi kembalinya Red Skull?

Red Skull atau Johann Schmidt yang diperankan oleh Hugo Weaving adalah penjahat utama di film Captain America: First Avengers.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Mana yang Bukan Ibu dan Anak? Jawabannya Bisa Ungkap Hal Luar Biasa dari Anda

Schmidt adalah anggota Hydra dan mantan Nazi yang mengambil versi pertama dari serum super soldier.

Karena serum yang belum sempurna, wajah Schmidt berubah menjadi warna merah yang membuatnya memiliki julukan Red Skull.

Red Skull kembali terlihat di film Avengers: Infinity Wars dan Avengers: End Game di mana ia menjadi menjaga Soul Stone di Vormir.

Kedua film Avengers tersebut membentuk Red Skull menjadi makhluk supernatural yang bertentangan dengan komik.

Baca Juga: 10 Film Marvel Terbaik yang Memperkenalkan Karakter Baru: dari Iron Man, Avengers, hingga Eternals

Mengambil nama dari teori konspirasi dunia, New World Order adalah organisasi yang didirikan oleh Red Skull dengan tujuan menguasai dunia di komik Marvel.

Sekarang Red Skull telah menyipang jauh dari peran supervillain nya di MCU.

Sejauh ini plot Captain America: New World Order masih dirahasiakan, bisa saja mengambil cerita dari komik atau bahkan tidak sama sekali.

Terlepas dari itu akan sangat keren melihat Red Skull kembali ke MCU, dengan konsep multiverse sekarang apapun bisa terjadi.***

Editor: Aghnia Nurfitriani

Sumber: CBR

Tags

Terkini

Terpopuler