Taika Waititi Ungkap Satu Perbedaan Besar antara Thor: Love & Thunder dengan MCU Fase 4

1 Juli 2022, 13:04 WIB
Taika Waititi mengungkapkan perbedaan antara "Thor: Love & Thunder" dengan film-film dalam MCU Fase 4.* /Instagram @loveandthundermovie/

PR TASIKMALAYA - Taika Waititi mengungkapkan satu hal yang menjadi perbedaan besar antara "Thor: Love & Thunder" dengan film-film MCU Fase 4.

Film terbaru MCU "Thor: Love & Thunder" garapan sutradara Taika Waititi, berlatar waktu tidak lama setelah peristiwa di "Avengers: Endgame".

Namun, Taika Waititi membuat "Thor: Love & Thunder" sedikit lebih 'rendah hati' sehingga membedakan film tersebut dari film-film MCU lainnya saat ini.

Lalu, apa sebenarnya yang membedakan "Thor: Love & Thunder" dari film-film lain di MCU menurut Taika Waititi?

Baca Juga: Tes Kepribadian: Kebiasaan Sehari-hari yang Dilakukan Akan Menunjukkan Karakter Anda

Sebelumnya, "Thor: Love and Thunder" merupakan film keempat Thor yang akan dirilis pada 8 Juli 2022 mendatang, dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Screen Rant.

Dalam film ini, Taika Waititi akan turut berperan sebagai teman Thor, seorang gladiator Kronan bernama Korg.

Kemudian, Chris Hemsworth masih akan berperan sebagai Thor, Tessa Thompson sebagai Valkyrie, dan Jaimie Alexander sebagai Sif.

Aktris Natalie Portman akan kembali memerankan Jane Foster yang telah menjadi Mighty Thor, dan semua anggota tim Guardians of the Galaxy.

Baca Juga: Tes IQ: Super Sulit! Anda Harus Peka Ungkap 1 dari 3 Pria yang Telah Punya Anak, Yakin 100 Persen Teliti?

Para penggemar Marvel tentunya akan sudah mengetahui bahwa MCU tengah mengeksplorasi multiverse.

Film ini menceritakan tentang Thor yang ingin mencari kedamaian batin dan pensiun dari kegiatannya sebagai seorang superhero.

Thor memutuskan untuk pergi menjelajah luar angkasa bersama tim Guardians of the Galaxy setelah kembali bugar.

Namun, niatnya untuk mencari kedamaian justru terganggu dengan munculnya Gorr the God Butcher yang berusaha untuk membunuh semua dewa.

Baca Juga: Selesai Bertemu Vladimir Putin, Jokowi Hari Ini akan Bertolak ke Abu Dhabi

Sang dewa petir pun terpaksa harus merekrut teman-temannya yaitu Valkyrie, Korg, dan Mighty Thor Jane Foster untuk menangani situasi ini.

Sementara itu, dalam wawancara bersama Total Magazine, Taika Waititi mengungkapkan tentang hubungan yang lebih besar antara "Thor: Love and Thunder" dengan MCU.

Sedangkan untuk perbedaan utama film keempat Thor dan Fase 4 MCU adalah tidak adanya aspek multiverse.

Dengan demikian, sutradara Taika Waititi telah mengonfirmasi bahwa cerita Thor hanya akan berada dalam alam semesta arus utama.

Baca Juga: Tes IQ: Ada Naga Agung di Samping Robot Ini, Kalau Rasional dan Logis Pasti Mampu Melihat Hewan Itu

"Tidak ada yang namanya Multiverse dalam film ini," kata Taika Waititi.

"Film ini hanya memiliki satu alam semesta," sambungnya.

Sejak serial "Loki" dan film "Spider-Man: No Way Home", multiverse menjadi faktor utama dalam MCU Fase 4.

Cerita tentang multiverse dilanjutkan dengan "Doctor Strange in the Multiverse of Madness" yang menceritakan tentang Doctor Strange yang melakukan perjalanan ke berbagai alam semesta.

Baca Juga: Jelang Laga Melawan PSS Sleman, 3 Pemain Persib ini Diragukan Tampil

"Ant-Man and the Wasp: Quantumania" juga diperkirakan masih akan melanjutkan cerita tentang multiverse.

Namun, "Thor: Love and Thunder" bukan satu-satunya film yang tidak akan membawakan cerita multiverse.

Film-film sebelumnya seperti "Black Widow", "Shang-Chi and the Legend of the Ten Rings", dan "Eternals" juga tidak menunjukkan akan keberadaan multiverse.

Termasuk serial-serial seperti "The Falcon and the Winter Soldier", "Hawkeye", and "Moon Knight", yang tidak memasukkan unsur multiverse.***

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: Screen Rant

Tags

Terkini

Terpopuler