Akankah 2022 Menjadi Comeback Terakhir BLACKPINK sebagai Grup? Ini Penjelasannya

11 Juni 2022, 20:10 WIB
Berikut ini adalah penjelasan terkait dengan comeback BLACKPINK di 2022 yang dianggap akan menjadi yang terakhir. //instagram/@blackpinkofficial

PR TASIKMALAYA - Debut pada tahun 2016, kontrak BLACKPINK dengan YG Entertainment akan berakhir pada tahun 2023.

Ini dengan cepat menimbulkan pertanyaan, apakah comeback BLACKPINK yang akan datang juga akan menjadi yang terakhir?

BLACKPINK merupakan girl grup KPop terkenal, dianggap sebagai "permata" dan "penghasil uang" YG Entertainment.

Namun, BLACKPINK juga sudah tidak merilis lagu baru dalam satu setengah tahun terakhir, meskipun tanggal kedaluwarsa kontrak mereka semakin dekat.

Baca Juga: Chris Evans Bandingkan Karakter Captain America dengan Buzz Lightyear

Akankah YG Entertainment dapat mempertahankan girl grup perkasa mereka tersebut?

Banyak penggemar yang kelelahan menunggu comeback grup BLACKPINK, dan sedangkan kontrak grup dengan YG Entertainment akan berakhir tahun depan, yang dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari KBIZoom.

Meskipun ada banyak petunjuk tentang comeback grup dalam waktu dekat, tidak ada teaser yang pasti, foto konsep, atau jadwal tentang kegiatan grup BLACKPINK yang akan datang.

Tidak memiliki comeback grup sejak 2020, terakhir mereka comeback dengan "Lovesick Girls", girl grup ini bahkan bercanda bahwa mereka telah "mendaftar" untuk waktu yang lama sebagai idol, meskipun generasi ke-4 Kpop sudah aktif berpromosi.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Gambar yang Dilihat Pertama Ungkapkan Apa yang Diperhatikan Orang saat Bertemu Pertama Kali

Selain harus menunggu idol mereka, penggemar BLACKPINK juga mulai bertanya-tanya apakah tahun 2022 akan menjadi tahun terakhir mereka bersama, mengingat kontrak BLACKPINK akan berakhir pada tahun depan.

Oleh karena itu, mereka percaya bahwa hanya ada sedikit peluang yang tersisa bagi YG Entertainment untuk benar-benar mempromosikan gadis-gadis tersebut.

Ini sangat penting, mengingat YG Entertainment juga berencana untuk mendebutkan girl grup baru di tahun ini atau tahun depan, dan pasti akan terlalu fokus pada mereka daripada memperhatikan BLACKPINK.

Akankah BLACKPINK mendapat perhatian setelah girl grup baru YG Entertainment debut?

Baca Juga: Makedonia Utara vs Gibraltar di Liga Dunia UEFA 2022-2023, Begini Nasib Pemain Jelang Pertandingan

Disisi lain, banyak penggemar yang menyatakan bahwa BLACKPINK tidak akan kemana-mana dalam waktu dekat.

Menurut penggemar, YG Entertainment tidak akan melepaskan angsa emas mereka dengan mudah, terutama ketika keempat anggota BLACKPINK membawa keuntungan dan memiliki pengaruh besar bagi perusahaan tersebut.

Selain itu, mereka menyebutkan bahwa di majalah Rolling Stone, 4 anggota BLACKPINK telah berbagi tentang janji mereka untuk tetap bersama selamanya.

Secara khusus, Lisa mengungkapkan bahwa BLACKPINK akan tetap ada selama 10 tahun ke depan.

Baca Juga: Tersedia 15 Link Twibbon Hari Donor Darah Sedunia 14 Juni 2022, Lengkap dengan Cara Download dan Pasangnya!

“Bukankah BLACKPINK akan ada setidaknya selama 10 tahun lagi? Kami akan berusia sekitar 40 tahun saat itu,” ungkap Lisa.

Sementara itu, Jennie menegaskan sampai kapanpun BLACKPINK akan tetap ada di kehidupannya.

“Bahkan ketika kami berusia 70 tahun dan menjalani kehidupan yang berbeda, saya masih merasa seperti anggota BLACKPINK," ungkap Jennie.

"Kedengarannya terlalu klasik, saya pikir BLACKPINK akan terus ada di hati saya, bagian penting dari keluarga saya, dan Anda tidak bisa menyangkal keluarga Anda,” pungkasnya***

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: KBIZoom

Tags

Terkini

Terpopuler