Aurel Hermansyah Takjub Lihat Sikap Paula Verhoeven Soal Ini, Sebut Ingin Ikuti Jejak Ibu Kiano

10 Oktober 2021, 07:50 WIB
Aurel Hermansyah mengaku ia merasa takjub melihat sikap Paula Verhoeven dan ingin mengikuti jejak dari ibu Kiano tersebut. //Kolase Instagram/@aurelie.hermansyah dan @paula_verhoeven

PR TASIKMALAYA – Paula Verhoeven baru saja melahirkan anak keduanya hasil dari pernikahan dengan Baim Wong.

Kebahagiaan Paula Verhoeven dan Baim Wong semakin lengkap dengan hadirnya adik Kiano Tiger Wong.

Anak kedua Paula Verhoeven itu diketahui berjenis kelamin laki-laki. Hal itu disampaikan oleh Baim Wong.

Baca Juga: Ramalan Horoskop Cinta 10 Oktober 2021: Libra Perlu Santai dan Scorpio Harus Ajak Pasangan Berlibur

Usai anak kedua Paula Verhoeven dan Baim Wong lahir, sang ayah langsung mengunggah potret bayi mungil.

“Telah lahir putra saya dalam keadaan sehat. Seneng banget, keadaan Paula juga sehat,” ucap Baim Wong dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Instagram pada Sabtu, 9 Oktober 2021.

Namun Baim Wong sengaja memasang foto Kiano saat baru lahir untuk menjahili netizen.

Baca Juga: Bagikan Rahasianya Punya Tubuh Kurus, Eko Patrio: dari Dulu Puasa Senin Kamis

Ulah suami Paula Verhoeven itu memang bukan yang pertama, Baim Wong memang kerap jahil dalam konten Youtube.

Selama menjadi ibu bagi Kiano dan istri bagi Baim Wong, Paula Verhoeven mengaku prioritasnya jauh berbeda saat ia masih lajang.

“Kalau dulu aku kan cuma mikir diri sendiri, kalau sekarang lebih ke anak sama suami,” ungkap Paula Verhoeven dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Youtube AH yang diunggah pada 9 Oktober 2021.

Baca Juga: Ramalan Horoskop Cinta 10 Oktober 2021: Cancer Perlu Ubah Penampilan dan Virgo Harus Hindari Konfrontasi

Sosok Paula Verhoeven di mata Aurel Hermansyah juga sangat menginspirasi saat menjadi seorang ibu.

Saat melihat Paula Verhoeven dengan telaten mengurus Kiano dengan tangan sendiri tanpa baby sitter, Aurel Hermansyah Takjub.

“Aku kan sering lihat kak Paula, dia itu bener-bener ngurusin Kiano sendiri waktu Kiano rewel dengan sabar,” ujar Aurel Hermansyah membeberkan fakta dari kacamatanya.

Baca Juga: Prediksi, Jadwal, dan Link Live Streaming Final UEFA Nations League: Spanyol vs Prancis

“Aku sampai takjub. Wah ini luar biasa, aku mau belajar banyak nih dari kak Paula,” ujar Aurel Hermansyah.

Aurel Hermansyah menuturkan bahwa Paula Verhoeven sangat sabar mengurus Kiano di tengah kesibukan pekerjaan sehari-hari Paula Verhoeven.

“Memang udah keputusan aku mau urus Kiano sendiri sampai umur dia satu tahun, biar bondingnya lebih dapet,” ujar Paula Verhoeven kepada Aurel Hermansyah.

Baca Juga: Ramalan Shio Tikus, Kerbau, dan Harimau, 10 Oktober 2021: Kamu Akan Jadi Pusat Perhatian

Menurut Aurel Hermansyah, sikap Paula Verhoeven itu menginspirasinya untuk mengurus bayi sendiri tanpa baby sitter.

“Aku juga pengen kayak gitu, aku manggil suster itu lebih sebagai ‘helper’ aja bukan lepas dari tanggungjawab,” ucap Aurel Hermansyah yang nampak tak bisa menutupi rasa takjubnya kepada Paula Verhoeven.***

Editor: Linda Agnesia

Sumber: YouTube AH

Tags

Terkini

Terpopuler