Kaget Ditanya Deddy Corbuzier Terkait Musik Haram, Desta: Musik Banyak Menolong Orang

1 September 2021, 17:36 WIB
Desta ungkap tanggapannya tentang musik haram kepada Deddy Corbuzier. /Tangkap layar YouTube Deddy Corbuzier

PR TASIKMALAYA - Baru-baru ini Deddy Corbuzier kembali tampil di konten podcast pribadinya bersama Desta.

Tidak tanggung-tanggung bahasan dari obrolan tersebut cukup serius, Deddy Corbuzier bersama Desta sempat membahas terkait musik haram.

Bagi Desta ia menghiraukan dengan orang yang mengatakan bahwa musik itu haram.

Baca Juga: Belum Pernah Bertemu, Hebatnya Meghan Markle Bisa Miliki Kemiripan yang Sangat dengan Putri Diana!

Justru Desta memiliki pandangan lain terkait musik yang ia rasakan dikehidupannya sendiri.

Mulanya saat itu Deddy Corbuzier menanyakan perihal Desta yang vakum dari dunia tarik suara.

Tak lama kemudian mantan suami Kalinna Ocktaranny itu menyinggung terkait isu musik haram.

Baca Juga: Fara Shakila Menangkan Nominasi Pemeran Anak Terfavorit di IDSA 2021, Glenca Chysara Bangga Sampai Lakukan Ini

"Kenapa lu tidak nyanyi lagi?," Deddy Corbuzier bertanya kepada Desta, dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com, lewat unggahan video di channel YouTube Deddy Corbuzier, 1 September 2021.

Lalu Desta menegaskan bahwa musik merupakan sebuah hobi yang ia sukai.

"Musik adalah hobi gue, udah," ujar Desta.

Baca Juga: Krisdayanti Jelaskan Alasan Tebakan Raul Lemos Tepat soal Jenis Kelamin Anak yang Dikandung Aurel Hermansyah!

Lalu Deddy Corbuzier tanpa lama meyinggung kepada Desta terkait musik yang disebut haram.

"Oh bukan karena musik haram?," Deddy Corbuzier lanjut bertanya.

Sontak Desta pun kaget seketika mendengar pertanyaan dari mantan juri The Master itu.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Tipe Kepribadian Seseorang Ternyata Bisa Dilihat dari Posisi Tidur Dirinya!

Akan tetapi ketika ditanya terkait pertanyaan tersebut, Desta justru menangtang Deddy Corbuzier untuk mebahas hal itu.

"Wow. Enggak dong. Mau bahas itu?," ucap Desta.

Lebih lanjut, Desta mengungkapkan opini pribadinya terkait musik, menurut Desta music sangat membantu beberapa temannya yang tengah mengalami kondisi depresi.

Baca Juga: Evi Masamba Beri 3 Pesan Menyentuh pada Lesti Kejora yang Sukses Berjuang dari Nol

Seketika mendengarkan musik, kini teman-teman Desta kembali pulih dari kondisi depresinya.

"Dari gue sih, selama itu (musik) tidak membuatmu menjadi buruk atau... Karena gini, kalau dari pandangan gue, musik banyak menolong orang," ujar Desta.

"Temen gue banyak yang depresi, banyak yang sampai mau bunuh diri. Ya mereka tertolong karena musik," tambah Desta.***

Editor: Dini Novianti Rahayu

Sumber: Youtube Deddy Corbuzier

Tags

Terkini

Terpopuler