Unggah Foto Liburan Bersama Anang Hermansyah, Ashanty Curhat Manjanya sang Suami

9 Juni 2021, 19:50 WIB
Ashanty curhat mengenai manjanya sang suami, Anang Hermansyah. /Instagram/@ashanty_ash/

PR TASIKMALAYA – Ashanty menyebutkan bahwa dirinya dan Anang Hermansyah seperti Tom dan Jerry.

Selanjutnya Ashanty menuturkan bahwa jika dia atau Anang Hermansyah tidak ada salah satu maka yang lain akan mencari.

Selain itu Ashanti mengungkapkan bahwa Anang Hermansyah adalah sosok suami yang manja.

Baca Juga: Tantri Kotak Bagikan Tips Agar Mengetahui Pasangan Berbohong, Begini Caranya!

Menurut Ashanty, kemanjaan Anang Hermansyah ditunjukkan dengan kemauannya ingin selalu dituruti.

Hal ini diungkapkan oleh Ashanty dalam unggahan foto Instagram @ashanty_ash pada Selasa, 8 Juni 2021.

Suami yang super manja, apa-apa maunya diurus,” ujar Ashanty seperti dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Instagram @ashanty_ash.

Baca Juga: Boy William Sebut Miliki Fobia Ini, Demian Aditya Kaget Tak Percaya: Serius?

Namun demikian, Ashanty mengakui bahwa Anang Hermansyah adalah sosok ayah yang baik hati.

Tapi baik hati,” tambah Ashanty pelantun lagu “Mengepa Oh Mengapa” tersebut.

Ibu sambung dari Aurel Hermansyah tersebut mengakui bahwa suaminya terkadang orang yang menyebalkan.

Baca Juga: Nana Mirdad Ketagihan Nonton Drakor Song Joong Ki, Andrew White Protes: Stop, Kembalikan Istriku!

Kadang menyebalkan” ujarnya

Selain itu pelantun tembang “Separuh Jiwaku Pergi” menurut Ashanty akan marah jika kemauannya tidak dituruti.

Kalau nggak dituruti, maunya merajuk,” tulis ibu dari Arsy Addara M Nurhermansyah.

Baca Juga: Orderan BTS Meal Membludak Hingga Trending di Twitter, 2 Gerai McDonald's Bandung Disegel Aparat

Namun Ashanty menambahkan bahwa suaminya selalu mengajarkan untuk berfikir positif.

Bersama dengan sifat manja dan merajuk dari suaminya, Ashanty memaparkan bahwa banyak hal baik yang diajarkan oleh suaminya.

Tapi orang yang mengajarkan aku positif thinking, mengajarkan aku banyak hal yang baik - baik” ujarnya.

Tangkap layar unggahan Instagram Ashanty.
***

Editor: Al Makruf Yoga Pratama

Sumber: Instagram @ashanty_ash

Tags

Terkini

Terpopuler